Belum Juga Diperbaiki, Ruas Jalan Rengat-Pematang Reba Makan Korban

Indragiri Hulu | Senin, 09 Mei 2022 - 00:42 WIB

Belum Juga Diperbaiki, Ruas Jalan Rengat-Pematang Reba Makan Korban
Ruas Jalan Rengat-Pematang Reba Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu) mengalami rusak dan berlubang, Ahad (8/5/2022) (KASMEDI/RIAUPOS.CO)

RENGAT (RIAUPOS.CO) - Ruas Jalan Rengat-Pematang Reba Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu) yang mengalami rusak dan berlubang, akhirnya makan korban. Sebab, sejumlah lubang yang menganga di ruas Jalan Rengat-Pematang Reba tidak kunjung diperbaiki.

Korban kecelakaan akibat lubang di ruas Jalan Rengat- Pematang Reba tersebut dialami oleh Rafki Indra Sugandi. Akibat kecelakaan itu, korban yang merupakan pensiunan pegawai di Pemerintah Kabupaten Inhu harus dirawat intensif di RSUD Indrasari Rengat.


Kecelakaan yang dialami warga Desa Kota Lama Kecamatan Rengat Barat ini terjadi pada Ahad (8/5/2022) sekitar pukul 03.00 WIB.

"Kecelakaan itu saya alami bersama istri saya, ketika pulang dari Rengat menuju rumah di Desa Kota Lama," ujarnya kepada Riaupos.co, Ahad (8/5/2022).

Dijelaskan Rafki, pada Sabtu (7/5/2022) sekitar pukul 19.00 WIB dia bersama istrinya pergi ke Rengat naik sepeda motor. Di mana pada sore itu, anak korban menginfokan bahwa mobil mini bus yang dikendarai tidak bisa distarter.

Sehingga korban dengan istrinya datang ke Rengat, sambil membawa teknisi mobil.

"Perbaikan mobil kami cukup lama. Makanya kami baru bisa pulang hingga dini hari," ungkapnya.

Masih, katanya, sebelum jatuh di ruas Jalan Rengat-Pematang Reba, tepatnya tak jauh dari Simpang Jalan Keluarga Kelurahan Pematang Reba, korban juga nyaris jatuh di antara jembatan satu dan dua. Di mana, ban sepeda motor yang dikendarainya juga masuk lubang bekas galian.

Korban tidak dapat melihat lubang bekas galian untuk diaspal itu, akibat tertutup air. Karena pada malam itu, sejumlah wilayah di Inhu di guyur hujan lebat.

"Lubang cukup dalam, tak terlihat akibat tertutup air hujan," tambahnya.

Untuk itu, harapnya, kepada pihak terkait hendaknya segera melanjutkan pekerjaan pengaspalan. Karena tidak tertutup kemungkinan akan memakan korban lainnya.

"Mungkin saja ada juga korban lain, sama seperti yang saya alami," terangnya.

Di tempat terpisah, Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Inhu, Arif Sudaryanto ST MT mengatakan, ruas Jalan Rengat-Pematang Reba merupakan jalan nasional.

"Jalan Rengat-Pematang Reba menjadi kewenangan pemerintah pusat," sebutnya.

Pekerjaan yang ada saat ini, sebutnya, dilaksanakan oleh Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) wilayah Riau.

"Siapa yang mengerjakan sekarang dan berapa anggarannya, saya kurang tahu dan belum dapat info dari BPJN," tambahnya.

Kemudian, Kadis PUPR Inhu juga belum mendapat informasi tentang rencana pembangunan jalur dua pada Jalan Rengat-Pematang Reba dibangun tahun 2022.

"Mudah-mudahan tahun depan Jalan Rengat-Pematang Reba dibangun jalur dua," katanya.

Laporan: Kasmedi (Rengat)

Editor: Edwar Yaman

 

 

 

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook