INDRAGIRI HILIR (RIAUPOS.CO) -- Sampai saat ini Sat Reskrim Polres Indragiri Hilir (Inhil) masih melakukan penyelidikan dan pengejaran terhadap pelaku penganiyaan terhadap M Arifin.
Korban yang merupakan warga Simpang Kelabau Kanan, Desa Gemilang, Sungai Piring, Kecamatan Batang Tuaka, mengalami penganiayaan oleh orang tak dikenal di Jalan Swarna Bumi, Tembilahan, Selasa (21/1) malam.
Akibat penganiayaan dengan cara penikaman tersebut korban mengalami luka tusuk di bagian perut sehingga terkapar. Ia segera dilarikan ke RSUD Puri Husada Tembilahan, untuk mendapatkan perawatan medis.
Kapolres Inhil AKBP Indra Duaman Siahaan, melalui Kasat Reskrim AKP Indra Lamhot Sihombing, membenarkan peristiwa penikaman yang dialami korban. Saat ini pihaknya masih melakukan penyelidikan.
"Masih dalam penyelidikan petugas kita di lapangan," kata Kasat Reskrim AKP Indra Lamhot Sihombing, Rabu (22/1). Menurut informasi, korban dianiaya oleh orang tak dikenal. Saat itu pelaku meminta sejumlah uang. Entah bagaimana korban akhirnya ditikam dengan senjata tajam jenis pisau pada bagian perut sebelah kanan.(adv)