TEMBILAHAN (RIAUPOS.CO) - Bupati Indragiri Hilir H.Muhammad Wardan selaku Ketua Majelis Pembimbing Cabang (Mabicab) Gerakan Pramuka membuka secara resmi Musyawarah Cabang (Mucab) XII Gerakan Pramuka Indragiri Hilir di Aula Hotel Grand Tembilahan, Senin (17/10) .
Ketua Mabicab mengatakan agenda Mucab adalah menyampaikan laporan pertanggungjawaban, menyusun rencana kerja dan yang tak kalah pentingnya adalah memilih Ketua dan Tim Formatur Kwarcab Indragiri Hilir masa bakti 2022-2027.
"Tentunya saya mengharapkan laksanakan musyawarah ini dengan lebih mengutamakan musyawarah"kata Wardan.
Muhammad Wardan menginginkan agar kegiatan Gelar Senja yang biasanya dilaksanakan setiap tanggal 14 pada setiap bulannya di kediaman Bupati kembali dilaksanakan dengan pelaksananya dari masing-masing Kwartir Ranting (Kwarran) menampilkan berbagai atraksi atau keterampilan.
Ia juga meminta agar kegiatan kepramukaan pada hari Minggu kembali digalakkan misalnya seperti hiking, Perkemahan Sabtu Minggu (Persami), dan Perkemahan Jumat Sabtu Minggu (Perjusami).
Ketua Kwarda Kasiarudin mengatakan dalam pembentukan karakter generasi muda, Gerakan Pramuka sudah dipercaya oleh Negara semenjak tahun 1961, Gerakan Pramuka memiliki metoda, memiliki kurikulum, memiliki Pelatih yang berlisensi dalam membentuk karakter anak bangsa.
"Gerakan Pramuka bertanggungjawab untuk menjelaskan kepada pemberi dana hibah apa yang telah dilakukan, secara administrasi, In Sya Allah kita telah dan terus menaati sehingga kegiatan kepramukaan dapat dipertanggungjawabkan dengan indikator yang jelas"mantan Asisten III Setda Provinsi Riau ini.
Ketua Kwarda juga menyampaikan terkait kegiatan yang akan dilaksanakan pada tahun ini terkait kesakaan yakni Perkemahan Bakti Saka Bhayangkara tingkat nasional di Palembang, rencana kegiatan pada 2023 yakni lomba tingkat, karang pamitran dan baru-baru ini telah dikukuhkannya Ketua Kwarda sebagai bapak asuh anak stunting Provinsi Riau.
Ketua Kwarcab Indragiri Hilir Junaidi dalam sambutannya mengucapkan terima kasih atas kehadiran Ketua Kwarda, Bupati Indragiri Hilir mulai dari peringatan Hari Pramuka ke-61 sampai pembukaan Mucab XII Gerakan Pramuka Indragiri Hilir.
"Pada kesempatan ini, kami mewakili pengurus Kwarcab Indragiri Hilir kami mengucapkan terima kasih kepada Kakak Muhammad Wardan yang telah memberikan dukungan kepada kami berupa dana hibah setiap tahunnya dalam melaksanakan pembinaan dan pengembangan gerakan pramuka di Kabupaten Indragiri Hilir"kata Junaidi.
Hadir pada pembukaan Mucab XII, Sekretaris Kwarda Indra Irianto, Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkompida) Kabupaten Indragiri Hilir, Pengurus Kwarcab Indragiri Hilir, para Camat selaku Ketua Mabiran, peserta Mucab dari Kwartir Ranting dan para tamu undangan.(mar/ifr)