TEMBILAHAN (RIAUPOS.CO) - Satu pencapaian luar biasa. Pasalnya mampu mempersembahkan 5 mendali emas pada Kejurprov Badminton Bupati Indragiri Hilir (Inhil) 2021, Kamis (11/11/21) malam.
Selain 5 emas, atlet pembinaan PBSI Inhil juga mampu merebut 4 perak dan 5 perunggu. Hasil itu menempatkan tuan rumah sebagai juara umum Kerjurprov Badminton Bupati Inhil 2021 di atas PB Bank Riau Kepri.
"Ini melebih dari target yang kita inginkan,"kata Pelatih Kepala PBSI Inhil M Asiking.
Senada pula dengan yang disampaikan Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi (Binpres) PBSI Inhil Rusdaiar. Keberhasilan itu menurutnya buah dari kerja keras yang mereka lakukan selama ini.
"Terimakasih atas support Ketua PBSI, jajaran pengurus, dan para Pelatih. Sebab, hari ini kita dapat membuktikan dengan meraih mendali emas, perak dan perunggu," jelasnya.
Sementara itu Ketua PBSI Inhil H Ferriyandi, mengharapkan prestasi yang diraih hari ini meski menjadi pemicu untuk tetap dan lebih meningkatkan prestasi serupa di masa-masa akan datang.
"Tapi kita tidak boleh puas begitu saja. Kita meski dapat meningkatnya. Karena ke depan makin banyak kejuaraan-kejuaraan yang lebih bergengsi," cetusnya.
Laporan: Indra Effendi (Tembilahan)
Editor: Erwan Sani