ANGGOTA DPR DITANGKAP KPK

Ingin Memastikan Dewi Yasin Limpo, Lima Orang Datangi KPK

Hukum | Rabu, 21 Oktober 2015 - 01:32 WIB

Ingin Memastikan Dewi Yasin Limpo, Lima Orang Datangi KPK
Dewi Yasin Limpo

JAKARTA (RIAUPOS.CO) - Setelah kabar anggota DPR RI Dewi yasin Limpo ditangkap Komisi Pemberantasan Korupsi, lima orang yang terdiri dari tiga laki-laki dan dua perempuan mendatangi KPK, Rabu (21/10/2015) sekitar pukul 00.30 WIB.

Menjawab pertanyaan wartawan, mereka menyebut sebagai teman Dewi yang ingin memastikan bahwa yang ditangkap itu memang teman mereka."Kita teman Bu Dewi, kita dapat kabar dari berita, Bu Dewi ditangkap," ujar Iwan Gunawan, salah satu di antar yang datang.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Ketika mendaftar sebagai tamu di resepsionis, terlihat salah satunya Muhammad Rusydi Arif memiliki kartu anggota Partai Hanura, partai yang mengusung Dewi sebagai anggota DPR RI.

Saat ditanya apakah mereka rekan satu partai Dewie, Iwan membantah. "Kami ini teman-teman Ibu Dewie di Jakarta, bukan dari partai," ucapnya.

Dewie Yasin Limpo ditangkap KPK dalam suatu operasi tangkap tangan saat transaksi suap di Jakarta, Selasa (20/10/2015). Informasi yang diperoleh, selain Dewi, KPK jugamembawa lima orang lainnya.

Dewie adalah anggota Komisi VII DPR dari Fraksi Hanura. Dia juga adalah adik dari Gubernur Sulawesi Selatan Syahrul Yasin Limpo.(dil)

Laporan: JPNN

Editor: Fopin A Sinaga









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook