HUKUM & KRIMINAL

Lihat Mobil Patroli kok Kabur, Begini Jadinya

Hukum | Selasa, 08 Maret 2016 - 11:32 WIB

Lihat Mobil Patroli kok Kabur, Begini Jadinya

BANGKO (RIAUPOS.CO) - Dua tersangka pengedar ganja diamankan polsek Bangko disela giat patroli antisipasi kejahatan curas, curanmor dan curat serta narkoba dan premanisme yang dilaksanakan jajaran polsek Sabtu (5/3) malam sekitar pukul 20.45 wib.

"Saat melintas di sebuah warung milik warga yang ada di jalan Pelabuhan Hulu, Bangko tiba-tiba ada dua orang dari dalam warung yang berusaha melarikan diri, kebetulan saat itu mobil patroli sedang berhenti di depan warung," ujar kapolres Rohil AKBP Subiantoro SH Sik melalui kapolsek Bangko Kompol Nurhadi SH SIk, Selasa (8/3).

"Saya perintahkan anggota yang saat itu ikut dalam mobil pPatroli untuk melakukan penangkapan terhadap dua orang pelaku dan setelah ditangkap dan diperiksa ternyata ditemukan 11 bungkus plastik kecil paket ganja," sambung kapolsek. 
Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Diketahui pelaku masing-masing berinisial AF (31) dan IM (39) warga Bangko. saat ini telah ditahan di RTP Polsek Bangko. Adapun dari tangan pelaku AF (31) telah disita berupa 7 pelastik bening kecil paket ganja, HP Nokia dan uang Rp. 42.000.Sedangkan dari tangan pelaku yang berinisial IM (39) telah disita satu bungkus kotak rokok Dunhil yang berisikan 3 bungkus kecil plastik dan 1 bungkus kecil kertas berisikan ganja. “Saat ini kedua pelaku masih dalam pengembangam untuk mengetahui dari mana pelaku mendapatkan barang tersebut” tutur kapolsek. (fad)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook