JAKARTA (RIAUPOS.CO) - Rasa penasaran netizen dan para penggemar akan wajah dan nama anak Atta Halilintar-Aurel Hermansyah kini telah terobati. Dalam sebuah acara yang digelar di rumah Atta di bilangan Pondok Indah Jakarta Selatan, Sabtu (26/2), diketahui bahwa nama anak Atta-Aurel bernama Ameena Hanna Nur Atta.
Atta beberapa kali menyebut nama anaknya tersebut. Bukan hanya mengungkapkan namanya, Atta juga menjelaskan arti di balik nama yang diberikannya untuk sang putri.
“Ameena ini nama ibunda Nabi Muhammad. Ibunya Nabi ini yang melahirkan manusia paling hebat di dunia. Aku meyakini nama itu bisa bikin dia jadi perempuan yang hebat juga,” ucap Atta Halilintar.
Sementara Hanna diambil oleh pasangan yang menikah pada 3 April 2021 dari bahasa Arab yang berarti kebahagiaan. Nama ini diberikan Atta-Aurel sebagai ekspresi kebahagiaan mereka mendapat anugerah terindah dari Tuhan berupa buah hati.
“Nur itu diambil dari mamannya yang berarti cahaya. Pengin anaknya juga bercahaya,” lanjut YouTuber berusia 27 tahun itu
Atta Halilintar berharap Ameena Hanna Nur Atta bisa menjadi anak salihah, membahagiakan banyak orang, dan menjadi berkah bagi keluarga, lingkungan, bangsa dan negara suatu saat kelak.
“Mau jadi apa tergantung dia pas sudah gede nanti. Tapi kayaknya dari nangisnya dia ada vibranya ya,” aku Atta Halilintar.
Anang Hermansyah di tempat yang sama mengatakan, paling penting untuk saat ini Ameena Hanna Nur Atta tumbuh menjadi anak yang sehat. “Kalau nanti aku main ke sini aku ajarin ngaji sama nyanyi sih,” ucap Anang.
Seperti diketahui, Ameena Hanna Nur Atta terlahir ke dunia melalui proses persalinan caesar di Rumah Sakit Bunda, Menteng, Jakarta Pusat. Lahirnya anak Atta-Aurel ini bertepatan dengan tanggal cantik pada Selasa, 22.02.2022.
Ameena lahir pada pukul 07.40 WIB. Ia lahir dengan berat 3,3 kilogram dan panjang 48 centimeter. Saat terlahir ke dunia, rambut Ameena sangat lebat sampai ke telinga sebagaimana diakui oleh Atta Halilintar dalam sesi jumpa pers beberapa hari lalu.
Sumber: Jawapos.com
Editor: E Sulaiman