Duduk dalam Undangan ke Istana Buckingham, Warganet Tertawa Melihat Mimik Wajah Anggota Blackpink

Hiburan | Jumat, 24 November 2023 - 02:09 WIB

Duduk dalam Undangan ke Istana Buckingham, Warganet Tertawa Melihat Mimik Wajah Anggota Blackpink
Anggota Blackpink hadiri jamuan kenegaraan di Istana Buckingham, London. (VOGUE.COM)

LONDON (RIAUPOS.CO) - Blackpink mewakili negara Korea Selatan bersama Presiden Yoon Suk Yeol dan Ibu negara Kim Keon Hee untuk menghadiri jamuan kenegaraan.

Pada jamuan ini Blackpink mendapat kehormatan untuk menghadiri undangan ke Istana Buckingham, London, Inggris. Acara yang berlangsung pada hari Selasa (21/11/2023), dihadiri oleh pejabat tinggi Inggris dan sekitar 170 tamu, termasuk keempat anggota dari grup Blackpink.


Namun keempat member Blackpink ini nampak kebingungan lantaran tempat duduk mereka yang terpisah. Tidak hanya itu, dalam pidato Raja Charles III menyebut member Blackpink satu per satu.

"Melihat generasi muda Korea (Selatan) menerima usaha pelestarian lingkungan hidup. Aku memberikan penghargaan buat Jennie, Jisoo, Lisa, dan Rosé, yang dikenal sebagai grup Blackpink, atas peran mereka membawa pesan pelestarian tersebut ke audiens global sebagai duta dari COP26 President Inggris dan duta PBB untuk pembangunan berkelanjutan," ujar Raja Charles III.

Ketika nama mereka disebut satu-persatu, timbul mimik wajah kaget dari keempat member tersebut. Mimik wajah tersebut membuat warganet tertawa dan berkomentar pada cuitan mereka melalui platform X.

 “Ini sekarang video Blackpink favoritku, senyuman canggung Jennie dan Rosé dengan Jisoo yang benar-benar melompat sementara Lisa adalah satu-satunya yang berusaha membuatnya tetap halus sjdjsjsjajsj” komentar @rosiesbitchxx serta mengunggah video wajah dari keempat member tersebut.

“Mereka tampak seperti kelompok bermasalah di kelas ketika mereka duduk terpisah” komentar akun @Suvarna_17.

“MEME BLACKPINK KITA KEMBALI” komentar @parkjnks melalui akun X.

Reaksi tersebut menimbulkan berbagai reaksi warganet termasuk Blink nama anggota fanbase Blackpink tertawa melihatnya. Selain menghadiri acara makan malam resmi, Blackpink juga berkesempatan untuk berbicara dengan Raja Charles III.

Dalam pidatonya, Raja Charles III mengakui kontribusi dari setiap anggota Blackpink yaitu Jennie, Jisoo, Lisa, dan Rosé, dalam upaya pelestarian lingkungan hidup. Mereka diakui sebagai duta dari COP26 President Inggris dan juga sebagai duta PBB untuk pembangunan berkelanjutan.

Raja Charles III menyoroti bagaimana generasi muda Korea Selatan telah aktif dalam mendukung usaha pelestarian lingkungan, dan menghargai peran BLACKPINK dalam menyuarakan pesan tersebut kepada penonton global selama konferensi COP26 yang diadakan oleh PBB di Glasgow, Inggris, pada tahun 2021.

Sumber: Jawapos.com
Editor: Edwar Yaman

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook