HIBURAN

Komik Stand Up Indo Pekanbaru Beraksi

Hiburan | Senin, 22 Februari 2016 - 09:56 WIB

Komik Stand Up Indo Pekanbaru Beraksi
STAND UP COMEDY: Para komik (sebutan untuk pembawa lawakan) Stand Up Indo Pekanbaru tampil dalam acara stand up mini show bertemakan Fail Lentine di Hotel D’white Pekanbaru, Sabtu (20/2/2016).

KOTA (RIAUPOS.CO) - Gelak tawa penonton pecah ketika para pembawa lawakan atau biasa disebut komik stand up Indo Pekanbaru beraksi di atas panggung. Ada saja bahan lelucon yang seolah tak habis untuk mengocok perut penonton. Dengan tema Fail Lentine, open mic yang ditaja stand up Indo Pekanbaru berlangsung di Hotel de White, Sabtu (20/2) malam.

Ada beberapa kategori stand up comedy yang dimainkan oleh para komik Pekanbaru. Di antaranya ialah improve comedy, timlo kustik, battle, dan single vs taken. Keempat kategori tersebut dimainkan secara bergantian, sehingga penonton yang hadir tak henti-hentinya tertawa. Bahkan suara hujan yang deras kalah oleh gemuruh sorak-sorai penonton.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Kegiatan yang rata-rata diisi oleh generasi muda Pekanbaru tersebut memang cukup positif. Ketua pelaksana acara Buhanmanik kepada Riau Pos menyebutkan stand up Indo Pekanbaru merupakan sebuah wadah bagi pecinta stand up comedy di Pekanbaru. Yang mana komunitas tersebut sudah berdiri sejak 2011 lalu.

”Kita sengaja mengadakan kegiatan ini pada malam minggu. Dengan tema Fail lentine kita mengajak generasi muda untuk menciptakan kegiatan yang positif. Sabtu malam di sini sama kita,nggak pergi pacar-pacaran ke tempat yang gelap,” katanya diiringi tawa kecil.

Ia menyebutkan stand up Indo Pekanbaru memang rutin open mic dalam setiap pekannya. Terutama dalam momen hari tertentu. Tak jarang pihaknya juga menghadirkan komik nasional yang sudah mendapat nama dikalangan masyarakat.

”Dalam waktu dekat kami juga akan adakan open mic dengan menghadirkan komik nasional. Kami berharap generasi muda Pekanbaru dapat terus berkarya dan untuk masyarakat umum ini merupakan hiburan yang cerdas dan tentunya akan menghasilkan kegiatan yang positif,”ujarnya.(n)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook