JAKARTA (RIAUPOS.CO)-Banyak cara orang untuk mendukung dan empati terhadap anak-anak penderita kanker. Salah satunya dilakukan penyanyi jazz Dira Sugandi. Ia rela rambut tebalnya digunduli, Minggu (21/2).
Sempat memendam rasa kekhawatiran ketika harus digunduli. tapi semuanya coba ia singkirkan .
“Kekhawatiran pasti ada, tapi ini kan untuk tujuan yang mulia membantu orang lain, rambut pasti kan tumbuh kembali,” kata Dira, belum lama ini.
Menurut Dira, kepalanya yang gundul tidak akan berpengaruh terhadap pekerjaan. Pada saat tampil di panggung, perempuan 36 tahun itu menyiasatinya dengan menggunakan wig.
“Mungkin supaya enggak bosan akan sedia wig juga. Kalau kita punya rambut kan bisa dibeda-bedain (model rambutnya) belah pinggir dan lain-lain, kalau ini (gundul) enggak bisa. Makanya, aku harus sedia wig juga,” ucap Dira. (gil)
Sumber: JPNN
Editor: Yudi Waldi