INFOTAINMENT

Penghargaan Komika Roasting Terfavorit Jadi Milik Kiky Saputri

Hiburan | Sabtu, 18 Februari 2023 - 05:08 WIB

Penghargaan Komika Roasting Terfavorit Jadi Milik Kiky Saputri
Komika Kiky Saputri menang penghargaan kategori Komika Roasting Terfavorit dari Indonesian Comedy Awards 2023. (YOUTUBE OFFICIALGTVID)

JAKARTA (RIAUPOS.CO) – Seorang perempuan berjuluk Queen of Roasting, Kiky Saputri, kini mendapatkan kebahagiaan berlipat. Pasalnya di samping sedang merasakan kebahagiaan mendalam baru menikah bersama M. Khairi, dia juga mendapat penghargaan kategori Komika Roasting Terfavorit dari Indonesian Comedy Awards 2023.

Kiky Saputri berhasil mengalahkan pesaingnya yaitu Dodit Mulyanto, Mamat Alkatiri. Marshel Widianto, dan dan Ridwan Remin di kategori ini.Namun sayangnya Kiky Saputri sedang tidak berada di Indonesia untuk menerima penghargaan secara langsung yang malam puncaknya digelar tadi malam Kamis (16/2), tayang secara live di salah satu stasiun televisi swasta.


“Aku mengucapkan terima kasih banyak untuk Indonesian Comedy Awards buat nominasinya. Suatu kehormatan buat aku dan juga buat bestie bestie yang sudah support. Makasih banyak karena aku menang hari ini,” ujar Kiky Saputri melalui sebuah video yang diputar sesaat setelah namanya diumumkan sebagai pemenang.

Kiky Saputri meminta maaf lantaran tidak bisa datang secara langsung untuk menerima piala penghargaan. Sebab, saat ini Kiky Saputri sedang berada di Paris menikmati bulan madu bersama sang suami.

“Tapi sayang aku nggak bisa hadir karena harus bikin dede bayi di sini. Maafin aku ya,” ucap pemilik nama lahir Rizhky Nurasly Saputri.

Kemenangan Kiky Saputri untuk kategori Komika Roasting Terfavorit memang sangat tepat. Dalam dunia roasting, harus diakui, Kiky lebih unggul dibandingkan dengan sejumlah komedian yang masuk dalam nominasi.

Kiky Saputri dikenal publik luas dan mencapai puncak popularitas atas keberaniannya me-roasting sejumlah pejabat nasional. Sejumlah tokoh seperti Anies Baswedan, Fadli Zon dan Susi Pudjiastuti pernah di-roasting olehnya.

 

Sumber: Jawapos.com

Editor: Edwar Yaman

 

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook