JAKARTA (RIAUPOS.CO) -- "Shooting Stars", lagu terbaru Prilly Latuconsina secara resmi beredar di platfom musik digital sejak 7 Februari 2020. Menariknya lagu itu semua liriknya menggunakan bahasa Inggris.
Lagu terbaru Prilly terasa sangat spesial karena dia berkolaborasi dengan DJ internasional asal Brazil, Silva. Lagu "Shooting Stars" pun akan dipromosikan di Indonesia dan Brazil sekaligus.
Ditemui di bilangan Gambir, Jakarta Pusat, Selasa (11/2), Prilly menceritakan awal mula terjadinya kolaborasi antara dirinya dengan DJ Brazil. Bintang film "Danur" itu pertama kalinya bertemu dengan dua DJ asal Brazil saat berada di Los Angeles, Amerika Serikat.
"Awalnya aku sempat ke Los Angeles bersama teman aku. Teman aku yang ngenalin ke dua DJ Brazil, Selva," kata Prilly memulai pembicaraan di hadapan awak media.
Pertemuan tersebut kemudian berujung kolaborasi dalam bentuk karya lewat musik. Bintang sinetron "Ganteng Ganteng Serigala" (GGS) itu memang menyenangi dunia tarik suara di samping dunia akting. Menariknya lagu "Shooting Stars" digarap dari jarak jauh.
"Lucunya kita enggak pernah ketemu selama proses nulis lagu dan rekaman. Jadi benar-benar lewat telepon, kita video call," tutur Prilly.
Pertemuan Prilly dengan DJ Selva hanya terjadi pada saat proses pembuatan video klipnya. DJ Selva yang ketika itu sedang manggung di Indonesia kemudian menyempatkan diri untuk membuat video klip lagu "Shooting Stars" bersama Prilly. Proses syuting dilakukan di Jakarta.
Diungkapkan Prilly lebih lanjut, lagu terbarunya kali ini dipersiapkan sekitar satu tahun. Waktunya memang sangat panjang karena butuh waktu untuk membuat konsep dari awal menulis lagu, aransemen musik, dan yang lainnya. Zona waktu yang berbeda antara Indonesia dan Brazil juga menjadi kendala bagi Prilly dan Dj Selva dalam berdiskusi.
Namun setelah melihat hasil akhir dari kolaborasi tersebut, Prilly Latuconsina mengaku puas. Dia pun berharap para penikmat musik Tanah Air juga menyukai lagu terbarunya tersebut. Prilly untuk pertama kalinya membawakan lagu "Shooting Stars" di ajang kompetisi pencarian bakat Indonesian Idol.
Sumber: Jawapos.com
Editor: Rinaldi