Mus Mulyadi Dimakamkan Sabtu di Jakarta Selatan

Hiburan | Kamis, 11 April 2019 - 21:07 WIB

Mus Mulyadi Dimakamkan Sabtu di Jakarta Selatan
Jenazah Mus Mulyadi disemayamkan di Rumah Duka Dharmais. (Aginta Kerina/Jawapos.com)

JAKARTA (RIAUPOS.CO) - Pemakaman penyanyi keroncong Mus Mulyadi direncanakan dilaksanakan Sabtu (13/4/2019) di pemakaman Joglo Jakarta Selatan. Jadwal itu dipilih karena masih menunggu kehadiran putri Mus Mulyadi, Irene Patricia Melati yang tinggal di Australia.

Penyanyi senior itu meninggal dunia Kamis (11/4/2019) pagi. Jenazah kini disemayamkan di rumah duka Dharmais Jakarta Barat. ’’Sabtu (dimakamkan), nunggu kakak saya yang ada di Australia datangnya besok malam. Kan nggak mungkin malam-malam,’’ kata putra bungsu dari Mus Mulyadi, Erick Renanda Haryadi, saat ditemui di Rumah Duka Dharmais, Kamis (11/4/2019).

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Diketahui, dari pernikahannya dengan Helen Sparingga, Mus Mulyadi dikaruniai 2 anak. Kemudian, keduanya memiliki 5 orang cucu. Mus Mulyadi meninggal di usia 73 akibat sakit yang dideritanya. Sejak 1984, penyanyi keroncong ini memang mengidap diabetes. Bahkan, karena penyakitnya itu, ia harus kehilangan pengelihatannya pada 2009.(agnitakerinabarus)

Sumber: Jawapos.com
Editor: Fopin A Sinaga

Reporter : Aginta Kerina Barus









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook