MUSIC & MOVIE

Benda Asing Bawa Mimpi Buruk di Duty After School, Perang Para Murid Melawan Alien

Hiburan | Senin, 10 April 2023 - 04:04 WIB

Benda Asing Bawa Mimpi Buruk di Duty After School, Perang Para Murid Melawan Alien
Duty After School. (TVING)

SEOUL (RIAUPOS.CO) - Sepulang sekolah, siswa tingkat akhir SMA biasanya disibukkan dengan les. Ada pula yang memilih pulang atau bermain. Namun, hal itu tidak berlaku di SMA Sungjin. Mereka harus menjalani latihan militer untuk melawan alien.

Sudah setahun, langit Korea dan dunia dibayangi bola-bola besar melayang. Tak ada yang curiga maupun khawatir. Namun, benda asing itu ternyata menjelma menjadi mimpi buruk. Ia merupakan ”cangkang” para alien pemangsa manusia. Komandan Peleton Lee Choon-ho (Shin Hyun-soo) menjadi saksinya. Dia melihat rekan-rekannya dimangsa si alien. Tangannya pun terluka akibat tentakel alien.


Sadar berpotensi bahaya, pemerintah langsung mengumumkan situasi darurat. Menteri pertahanan mengutus seluruh tentara bersiaga. Namun, pasukan itu belum cukup. Alhasil, seluruh pemuda di atas 24 tahun diwajibkan bertugas. Pelajar, khususnya tingkat akhir SMA, disiapkan untuk pasukan cadangan.

Para murid kelas 3-2 SMA Sungjin pun ikut ditatar secara militer. Pendidikan militer sepulang sekolah itu dipimpin Choon-ho dan Sersan Kim Won-bin (Lee Soon-won). Wali kelas 3-2 Park Eun-young (Lim Se-mi) gamang. Dia sadar para anak didiknya seharusnya fokus belajar untuk ujian masuk universitas atau CSAT.

Berbeda dengan drama atau film Korea bertema scifi sebelumnya, di Duty After School, ”musuh” yang harus dihadapi adalah alien. Bukan zombi. Para siswanya tak menjadi korban, tetapi menjadi ujung tombak. Mereka dilatih dan disiapkan untuk melawan.

Meski demikian, serial TVING itu tak hanya berkutat soal bertahan hidup. Cerita Duty After School dituturkan lewat banyak karakter, yang punya latar belakang berbeda. Para tokoh dewasa –Komandan Peleton Lee, Sersan Won-bin, dan wali kelas Park– juga mampu mengawal cerita para murid kelas 3-2 dengan apik. Penceritaan multikarakter itu membuat penonton ”dekat” dengan para tokoh. Tim produksi tak mengorbankan sisi emosional meski mengangkat tema scifi.

Secara umum, tak ada perbedaan antara versi webtoon dan drama. Sutradara Sung Yong-il pun cermat menjembatani cerita buat penonton yang belum pernah menyimak versi komik. ”Target utama kami adalah memastikan properti dan sentuhan artistiknya terlihat seperti nyata,” tegasnya.

Kreator drama Lee Nam-kyu menyatakan, Duty After School memiliki karakter utama yang kompleks. Para pelajar, yang masih anak-anak dan lekat dengan citra segar, dipaksa dewasa. Selain itu, penulis naskah Yoon Soo menjelaskan, para tokoh melalui perkembangan karakter yang alami, mengikuti alur cerita.

Siswa SMA, yang sangat biasa dan harus dilindungi, dipaksa menyandang senjata atas paksaan orang dewasa. ”Pesona drama ini bukanlah kelegaan saat menang melawan alien, melainkan penggambaran gamblang rasa putus asa para siswa ketika melawan sesuatu yang tak mereka ketahui,” paparnya. 

TRIVIA

- Duty After School bakal ditayangkan menjadi dua bagian. Bagian kedua terdiri atas empat episode dan dijadwalkan rilis bulan ini.

- Sohee ALICE, pemeran Lee Soon-yi, viral di media sosial karena penampilannya yang tetap cantik ibarat tokoh manhwa meski berlatih di lapangan berdebu.

- Sebelum syuting dimulai, para cast siswa kelas 3-2 menjalani latihan dasar militer. Di antaranya, baris-berbaris, merangkai senapan, dan menembak.

- Selama persiapan syuting, seluruh cast siswa serta militer mengenakan seragam lengkap masing-masing.

DUTY AFTER SCHOOL

Sutradara: Sung Yong-il

Penulis naskah: Ha Il-kwon (webcomic), Yoon Soo

Penayangan: TVING, Viu, Vidio

Episode: 6 (telah rilis seluruhnya per 31 Maret)

Pemeran: Shin Hyun-soo, Lee Soon-won, Lim Se-mi, Kwon Eun-bin, Kim So-hee, Lee Yeon, Kim Ki-hae, Kim Min-chul, Kim Su-gyeom

AsianWiki: 89%

IMDb: 7,8/10

Sumber: Jawapos.com
Editor: Edwar Yaman

 

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook