Poster Drama Korea Little Women Dituding Plagiat, Begini Ceritanya

Hiburan | Rabu, 07 September 2022 - 18:48 WIB

Poster Drama Korea Little Women Dituding Plagiat, Begini Ceritanya
Poster drakor Little Woman. (JAWAPOS.COM)

BAGIKAN



BACA JUGA


JAKARTA (RIAUPOS.CO) - Baru berjalan dua episode, drama Korea Little Women menuai kontroversi. Bukan karena cerita atau para pemainnya, melainkan karena posternya. Saat premiere, tvN selaku stasiun TV penyiar merilis poster Little Women yang menampilkan tiga karakter utamanya, Oh In-ju (Kim Go-eun), Oh In-kyung (Nam Ji-hyun), dan Oh In-hye (Park Ji-hu), sedang berjalan berurutan.

Ketiganya digambarkan berjalan di sebuah latar tempat berwarna biru dengan bayangan mereka mengikuti. Publik kemudian menyadari bahwa poster itu sangat mirip poster kampanye brand kosmetik asal Jepang, Shiseido, yang dirilis pada 2016. Poster Shiseido itu juga memiliki latar utama berwarna biru. Hanya, terdapat empat orang di sana. Namun, posenya mirip poster Little Women.


Pihak Little Women pun akhirnya buka suara atas tuduhan plagiarisme tersebut. Mereka mengawali statement dengan menjelaskan makna poster tersebut.

’’Poster ini adalah poster teaser kami dengan konsep tiga saudara kandung dan bayangan mereka sedang berjalan menuju tempat yang terang,’’ kata perwakilan drama tersebut Selasa (6/9/2022) sebagaimana yang dilansir dari Soompi.

Perwakilan itu menjelaskan, poster tersebut dibuat perusahaan lain yang bertanggung jawab atas desainnya setelah beberapa kali peninjauan. 

’’Ke depannya, kami memberikan perhatian yang lebih teliti melalui pra tinjauan yang mendalam,’’ ujarnya.

Little Women merupakan adaptasi bebas dari novel rilisan 1868 karya Louisa May Alcott. Drama itu mengisahkan tiga bersaudara yang hidup dalam kemiskinan. Namun, akibat sebuah insiden besar, mereka terlempar ke dalam dunia baru penuh kekuasaan sehingga berhadapan dengan keluarga terkaya di Korea Selatan.

Saat tayang perdana pada 3 September lalu, drama tersebut memperoleh rating yang tinggi. Menurut Nielsen Korea, episode pertama mendapat rating rata-rata nasional 6,4 persen, tertinggi di antara slot waktu itu.

Sumber: Jawapos.com

Editor: Eka G Putra









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook