JAKARTA (RIAUPOS.CO) -- Aktor sekaligus YouTuber Baim Wong geram lantaran pembangunan rumahnya tidak kunjung selesai.
Selama delapan bulan dikerjakan tukang, pembangunan rumahnya terbengkalai. "Delapan bulan masa cuma begitu doang," kata Baim Wong dalam vlog terbaru miliknya di YouTube, Sabtu (1/5).
Suami Paula Verhoeven itu mengambil tindakan demi kelanjutan pembangunan rumahnya. Baim Wong terpaksa memecat sebanyak 39 pekerja yang dinilai tidak profesional. "Diberhentikan secara paksa," ucap pemain film Bebas itu.
Baim Wong mengatakan masalah pembangunan rumahnya diduga bermula saat merekrut Manajemen Konstruksi (MK). Akan tetapi, oknum MK tersebut ternyata tidak profesional dalam beberapa hal. "Pondasinya disuruhnya beli apa, dia beli apa," imbuh Baim Wong.
Sumber: Jpnn.com
Editor: Rinaldi