JAKARTA (RIAUPOS.CO) – Merawat rambut yang sudah diwarnai agar tetap sehat, lembut, dan cantik di rumah memang tidak mudah. Tapi bukan berarti tidak bisa dilakukan. Terlebih saat ini sudah banyak produk perawat rambut berwarna di pasaran.
Diakui, Aria Ranaldo selaku CEO Inaura Professional, jika melihat tahapan pewarnaan, memang ada kekhawatiran kalau rambut menjadi kering hingga rapuh. Tak hanya itu, hairdresser dan konsumen khawatir setelah di-bleaching rambut menjadi mudah patah, kehilangan kilau alaminya serta rusak karena tidak sehat lagi.
Selain itu, masalah lain yang muncul adalah rambut yang telah diwarnai di level tinggi khususnya akan mudah dan cepat sekali luntur. Ini karena belum ada paket perawatan komplit untuk rambut yang telah di warnai. Alhasil, masyarakat hanya menggunakan produk perawatan rambut biasa.
Padahal diperlukan perawatan khusus. Terutama untuk perawatan harian mulai dari sampo dan conditioner. Masker khusus rambut berwarna pun perlu rutin diaplikasikan untuk menjaga keindahan mahkota kepala tersebut.
Selain itu, ungkap Aria, kandungan dalam perawatan rambut berwarna juga perlu diperhatikan. Yakni Sugar Active Complex, Hydrolized Keratin, Urea, Provitamin B5, Almond Extract, Avocado Extract seperti yang termuat dalam rangkaian Inaura ‘Magia Plex Series’. Semua kandungan tersebutmembantu mengunci warna agar tidak mudah luntur dan bertahan lebih lama.
Tak hanya kandungan, usahakan pemilihan produk yang cocok untuk orang Asia. Sebab, meskipun sudah ada produk dari brand import yang berfungsi mengatasi permasalahan rambut yang diwarnai namun produk tersebut dibuat dan diciptakan bukan ditujukan untuk rambut orang asia.
Sumber: Jawapos.com
Editor: Edwar Yaman