Bank Riau Kepri Santuni 1.379 Anak Yatim

Ekonomi-Bisnis | Rabu, 30 Mei 2018 - 11:05 WIB

Bank Riau Kepri Santuni 1.379 Anak Yatim
SERAHKAN SANTUNAN: Plt Gubernur Riau yang diwakili Sekdaprov Riau H Ahmad Hijazi menyerahkan santunan kepada salah seorang anak yatim dari 1.379 orang. Penyerahan itu disaksikan Dirut Bank Riau Kepri Dr H Irvandi Gustari, Wakil Ketua DPRD Riau H Sunaryo dan anggota DPRD Riau H Masnur SH serta Komut HR Mambang Mit, Senin (28/5/2018).(BRK FOR RIAU POS)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Bank Riau Kepri (BRK) Senin (28/5) menggelar buka puasa bersama di Menara Dang Merdu Bank Riau Kepri Lantai 4. Dalam kesempatan itu, BRK memberikan santunan kepada 1.379 anak yatim dan 41 kaum duafa yang terdiri dari petugas kebersihan, petugas taman, teknisi dan sekuriti Masjid Agung An-Nur, Pekanbaru.

Acara ini dihadiri oleh Plt Gubernur Riau yang diwakili oleh Sekdaprov Riau H Ahmad Hijazi, Wakil Ketua DPRD Riau H Sunaryo dan anggota DPRD Riau H Masnur SH, Komut HR Mambang Mit beserta Komisaris Independen Taufiqurrahman, Direktur Operasional H Denny M Akbar dan Direktur  Kepatuhan & Manajemen Resiko H Eka Afriadi.

Baca Juga :BRK Syariah Serahkan Bantuan Bencana Banjir di Rokan Hulu

Acara diawali dengan pembacaan Alquran yang dilanjutkan dengan sambutan yang disampaikan oleh Direktur Utama Bank Riau Kepri Dr H Irvandi Gustari.

Dalam sambutannya Irvandi mengatakan, pemberian santunan tersebut merupakan wujud dari rasa syukur kepada Allah SWT. Hal ini dibuktikan dengan banyak diterimanya berbagai prestasi dan penghargaan level nasional oleh Bank Riau Kepri tiga tahun belakangan ini.

Irvandi menjelaskan, untuk tahun 2018 ini Bank Riau Kepri telah menerima 12 penghargaan level nasional antara lain, 4 penghargaan sekaligus pada ajang Top BUMD 2018, kemudian pada Juni 2018, bank kebanggaan masyarakat Riau dan Kepri ini akan menerima penghargaan tertinggi peringkat 1 Nasional Service Excellence Bank Pembangunan Daerah (BPD) Seluruh Indonesia untuk tahun 2018 dai majalah Infobank.

Sekdaprov Riau Ahmad Hijazi menyampaikan apa yang dilakukan oleh Bank Riau Kepri sudah baik dan perlu diapresiasi serta dapat ditiru oleh perusahaan-perusahan lain yang beroperasi di Riau, selain itu santunan yang diberikan ini dapat bermanfaat bagi anak-anak yatim untuk menyambut lebaran idul fitri.

Menjelang waktu berbuka tiba seluruh tamu undangan mendengarkan tausiah dari Kepala Kanwil Kemenag Riau Drs H Ahmad Supardi, MA.

Kegiatan berbuka bersama dengan anak yatim ini juga akan diselenggarakan di wi­layah Kepulauan Riau yaitu di Kota Batam pada tanggal 31 Mai 2018 dengan mengundangan sebanyak 500 anak yatim piatu.(aga/rls)

Laporan EDWIR SULAIMAN, Pekanbaru









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook