Beratnya Berkurang Hingga 7 Persen, Iphone 15 Pro Gunakan Bahan Titanium

Ekonomi-Bisnis | Selasa, 29 Agustus 2023 - 06:07 WIB

Beratnya Berkurang Hingga 7 Persen, Iphone 15 Pro Gunakan Bahan Titanium
IPhone 15 Series akan hadir dengan material yang lebih kokoh dan warna baru. (MASHABLE)

JAKARTA (RIAUPOS.CO) - Seri iPhone 15 terbaru secara resmi segera diluncurkan pada pertengahan September 2023 mendatang. Dari beberapa seri yang akan diluncurkan, spesifikasi iPhone 15 Pro paling banyak mendapatkan sorotan, salah satunya terkait desainnya yang dikabarkan menggunakan frame bodi titanium.

Selain lebih kuat dan tahan akan karat, bahan dari Titanium juga memiliki bobot yang lebih ringan. Dikutip dari Mac Rumour pada Senin (28/8), iPhone 15 Ultra akan memiliki berat sekitar 221 gram, yang berarti lebih ringan sekitar 7-8 persen dari iPhone 14 Pro Max. Sedangkan bobot iPhone 14 Pro diperkirakan akan turun dari 206 gram menjadi 191 gram atau hampir 7 persen.


Dikutip dari Phone Arena, selain menjadikan ponsel lebih ringan dan lebih kuat. Bahan dari titanium juga tahan terhadap suhu ekstrem. Seperti halnya aluminium titanium juga dapat diwarnai melalui proses anodisasi.

Keistimewaan lain dari titanium adalah teksturnya yang matte, sehingga iPhone 15 Pro tidak akan mudah menunjukkan sidik jari seperti ponsel dengan lapisan finishing mengkilap. Dengan segala kelebihan tersebut, penggunaan titanium akan membuat iPhone 15 Pro lebih mahal.

Berdasarkan perhitungan para analisis, untuk iPhone 15 standar diperkirakan tidak akan mengalami perubahan harga. Seri ini di Amerika Serikat akan dijual mulai dari 799 US Dollar atau sekitar Rp12,1 juta dengan kurs 1 US Dollar sama dengan Rp15.200. Sedangkan iPhone 15 plus, harganya di Amerika Serikat diperkirakan mulai dari 899 US Dollar atau sekitar Rp13,7 juta

Apple kemungkinan akan menaikkan harga iPhone 15 Pro dan Pro Max. Untuk iPhone 15 Pro mulai dari 1.099 US Dollar atau sekitar Rp16,7 juta. Sedangkan iPhone 15 Pro Max diperkirakan lebih mahal 200 US Dollar dari iPhone 14 Pro Max yakni 1.299 US Dollar atau Rp19, 7 juta.

Perlu diingat prediksi harga tersebut berlaku di Amerika Serikat. Kemungkinan besar harganya akan jauh lebih tinggi ketika dipasarkan di Indonesia seperti seri iPhone sebelumnya.

 

Perbandingan bobot iPhone 15 Pro dengan iPhone 14 Pro:

- iPhone 14 Pro ; 206 gram

- iPhone 14 Pro Max ; 240 gram

- iPhone 15 Pro ; 191 gram

- iPhone 15 Pro Max ; 221 gram

Sumber: Jawapos.com
Editor: Edwar Yaman

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook