New Colt L300 Siap Sokong Perniagaan dan Bisnis di Riau

Ekonomi-Bisnis | Jumat, 29 Juli 2022 - 09:47 WIB

New Colt L300 Siap Sokong Perniagaan dan Bisnis di Riau
Director of Sales & Marketing Division PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia Tetsuhiro Tsuchida (tiga kiri), bersama Department Head of Sales Region 3 Department PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia Tommy Adianto (tiga kanan), President Director PT Dipo Internasional Pahala Otomotif Tonny Chandra (dua kanan), Branch Manager PT Dipo Internasional Pahala Otomotif Surya Kokanda (kanan), Assistant to President Director PT Suka Fajar Nila Riana (dua kiri), Branch Manager PT Suka Fajar Budi Kurnia (kiri) foto bersama saat peluncuran Mobil New Colt L300 di Hotel The Premiere Pekanbaru, Kamis (28/7/2022). (EVAN GUNANZAR/RIAUPOS.CO)

Produk baru Mitsubishi, yakni New Colt L300 resmi diluncurkan di Kota Bertuah. Jagoan andalan pick up ini hadir dengan 5 lebih, yakni lebih irit, lebih bertenaga, muat lebih banyak, interior lebih nyaman dan lebih mudah cari suku cadang. Dengan berbagai keunggulannya, produk legend dari Mistubishi ini siap menyokong perniagaan dan bisnis di Riau menjadi lebih mudah, produktif, efisien dan tentunya lebih menguntungkan.

(RIAUPOS.CO) - Perkenalan produk New Colt L300 ini digelar PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKYSI) di The Premiere Pekanbaru, Kamis (28/7) sore. Giat yang dikemas dengan konferensi pers dan costumer gathering ini dihadiri oleh Director of Sales & Marketing Division PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKYSI), Tetsuhiro Tsuchida, Department Head of Sales Region 3 Department PT MMKYSI, Tommy Adianto, President Director PT Dipo Internasional Pahala Otomotif, Tonny Chandra, Branch Manager PT Dipo International Pahala Otomotif, Surya Kokanda, Branch Manager PT Suka Fajar Budi Kurnia, Assistant to President Director PT Suka Fajar Nila Riana dan Head of Prand CSR Department PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKYSI), Aditya Wardani.


Dalam momen itu, Tetsuhiro Tsuchida mengatakan bahwa, New Colt L300 ini lahir dari permintaan dan keperluan masyarakat akan mobil niaga yang kuat dan mampu mengangkut lebih banyak muatan yang menjadi salah satu keunggulan produk ini. Mobil ini juga menjadi pemimpin disegmennya dan telah mrmbantu mengembangkan bisnis konsumen. ''Target kami adalah customer senang dan puas dengan produk baru ini," ujarnya.

New Colt L300 ini diklaim lebih tangguh dibanding pendahulunya. Dilengkapi dengan mesin diesel baru 2.268 cc dengan model 4N14  yang menghasilkan tenaga 40% lebih besar dari model sebelumnya untuk mendukung muatan lebih banyak dan dengan tenaga tarikan yang lebih besar.  

Menariknya, mobil bak terbuka ini semakin bisa diandalkan karena ukuran baknya yang 8% lebih besar dari sebelumnya. Sehingga pengusaha bisa lebih banyak mengangkut muatan. Budi Kurnia mengatakan, hal itu membuat mobil ini semakin multifungsi. "Keunggulan ini membuat mobil ini cocok untuk semua bisnis. Di Riau bisa ngangkut sawit, bisa untuk sembako. Itulah penyebabnya imej produk L300 sangat baik,  sangat diterima dan legend di Sumatera," ungkap Branch Manager PT Suka Fajar Budi Kurnia, di hadapan wartawan.

Tak hanya itu, urusan bahan bakar, L300 baru ini juga sudah didesain seefisien dan sehemat mungkin. Dilengkapi dengan mesin
diesel 4N14 dengan standar spesifikasi Euro-4 yang menghasilkan emisi lebih ramah lingkungan dan irit.

 ''Tapi, walaupun belum ada BBM bersertifikasi Euro 4,  jangan khawatir. Dengan catatan, tentunya harus ditunjang dengan perawatan berkala," tambah Tetsuhiro.

Terkait perawatan, mobil ini terbilang tidak manja. Terlebih pihak PT Suka Fajar maupun PT Dipo Internasional Pahala Otomotif juga rutin memberi edukasi kepada customer terkait perawatan mobil ini. Hal itu diakui oleh President Director PT Dipo Internasional Pahala Otomotif Tonny Chandra dan Branch Manager PT Dipo International Pahala Otomotif Surya Kokanda. Pihaknya mengaku afersales service menjadi prioritas utama  mereka. Sehingga pemilik L300 tak perlu worry untuk masalah perawatan dan service. "Kami layani, sediakan spare part dan beri edukasi dan pelatihan terhadap mekanik. Dari dealer juag memberikan reminder terhadap customer," terang Surya.

Dengan perawatan yang mudah dan spare part yang tersedia di mana-mana, membuat jagoan pick up ini memiliki umur yang panjang dan awet. ''Terbukti banyak yang menggunakan mobil ini sampai habis," sambung Budi.

Dari segi interior New Colt L300 memiliki kabin luas. Desain speedometer baru, pegangan pintu dan posisi speaker yang diperbaharui.

Segala kelebihannya tersebut membuat mobil niaga ini tak mengalami kesulitan untuk mencapai target penjualannya. Bahkan, yang sering terjadi adalah, terjadi high demand yang tak diiringi dengan ketersediaan produk. Alhasil, pembeli harus indend selama kurang lebih 1 sampai 2 bulan.

"Secara keseluruhan pasarnya stabil. Justru yang terkandala adalah supply dari pabrikan kurang stabil. Sehingga sampai sekarang kita secara stabil menjual 2500 unit perbulan belum pernah bisa kita lakukan. Padahal pasar ada di sana, costumer sudah menunggu," ujar Tetsuhiro.

Sementara itu, Department Head of Sales Region 3 Department PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia, Tommy Adianto mengatakan, Riau telah berkontribusi sebesar 9 persen terhadap penjualan nasional MMKSI model L300. "Riau secara kontribusi terhadap total Sumatera itu di 20 persen. Cukup lumayan, kalau diangka 800-900, itu 20 persennya dari Riau. Karena didukung oleh sektor komuditi juga," papar Tony.

Pihak PT MMKYSI optimis bahwa ke depan mereka mampu mencapai target penjualan sejumlah 30000 unit pertahun. Terlebih lagi potensi bisnis baru juga terus melesat. "Kami sangat optimisi karena adanya pandemi ini, bisnis baru yang  melesat merambah ke seluruh Indonesia bahkan internasional. Dengan logistik-logistik, barang-barang yang kita beli malalui online itu juga sangat lancar sekali. Kita optimis L300 dipakai untuk membawa barang-barang tersebut. Dengan ukuran yang lebih besar, tenaga yang lebih kuat, tentu akan mengakomodir berbagai jenis usaha," sambung Nila Riana.

Jadi Andalan dan Sahabat Pengusaha
Dalam kesempatan itu, digelar pula customer gathering. Pelaksanaan acara ini ditujukan bagi para konsumen loyal kendaraan L300 di mana MMKSI memperkenalkan secara langsung produk legendarisnya kepada konsumen di Kota Pekanbaru.

"Acara ini merupakan bentuk apresiasi kami untuk para konsumen loyal kami yang terus setia mendukung dan menggunakan produk serta layanan kami. Setelah lebih dari 40 tahun menemani petualangan hidup para konsumen di Indonesia, kami
 menghadirkan pembaharuan yang kami sematkan berupa lima keuntungan tambahan untuk para penggunanya," ujar Tetsuhiro.

Awak media juga berkesempatan mendengar cerita customer setia L300 yang menjadikan mobil ini sebagai sabahat dan andalan usaha mereka. Ada pun loyal customer tersebut ialah Desi dari PT Aspacindo Kedaton Motor dan Indrus dari Yamaha Alfa Scorpi.

Desi mengaku sudah mengandalkan L300 untuk membantu bisnis dealernya sejak tahun 2000an. Ia sudah punya cabang usaha di berbagai daerah seperti Pelalawan, Siak, Kampar hingga Medan. Namun, urusan kendaraan operasional, ia setia dengan L300 hingga saat ini.

Hal senada pun dikatakan oleh Indrus. Pihaknya bahkan sudah memakai sekitar 100 armada L300 untuk delivery kendaraan roda dua yang mereka pasarkan. "L300 sangat kuat. Apalagi untuk wilayah Riau daratan. Cabang yang di Ujung Batu itu sudah 10 tahun masih dipakai L300 nya," terang Indrus.

Kedua pengusaha bidang dealer sepeda motor ini mengaku sudah kepalang nyaman dengan L300. Desainnya juga cocok untuk mengangkut unit sepeda motor sekitar 3-4 unit untuk ukuran kecil hingga 4-5 besar. "Sekali ngangkut itu bisa banyak. Jadi mengurangi opersional bisnis kita. Makanya kita repeat order-repeat order L300 ini," sambung Desi.

Di samping itu spare part juga mudah ditemukan. Service berkalanya juga mudah dan tak ada kendala. Ini juga satu kelebihan yang ditawarkan Mitsubishi group. Belum lagi, kata Desi, menjual mobil L300 ini adalah hal yang mudah. "L300 setelah pakai dan peremajaan terus mau jual lagi, harganya nggak turun. Dicari orang. Orang antri yang mau. Harganya juga nggak turun," sambungnya.

Dengan kehadiran seri baru dari L300 yakni New Colt L300 ini, keduanya sama-sama bersyukur. Terlebih ukuran baknya yang lebih besar. "Kelebihannya jika dikorelasikan dengan bisnis kami itu, baknya lebih lebar ya yang sekarang. Jadi, yang biasa bisa angkat 3-4 unit, sekarang 4-5 unit," sambung Indrus.

Keduanya berharap, komitmen Mistubishi dan PT MMKYSI dalam memberikan produk dan layanan yang baik kepada customer selalu ditingkatkan. Terlebih dengan adanya gathering ini, mereka mengaku makin yakin dengan produk L300.(esi)

Laporan SITI AZURA, Pekanbaru









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook