Nasabah Priority BSM Lebih Untung

Ekonomi-Bisnis | Senin, 29 Juli 2013 - 09:17 WIB

Laporan DESRIANDI CHANDRA, Pekanbaru desriandi-chandra@riaupos.co

Bersamaan dengan acara buka puasa bersama, Bank Syariah Mandiri (BSM) mengadakan sosialisasi produk unggulan bagi nasabah priority, Jumat (26/7) lalu.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Kepala Cabang Bank Syariah Mandiri Pekanbaru, Edi Dwi Efendi menuturkan, banyak keuntungan yang bisa didapatkan oleh nasabah priority seperti BSM Exlo Saving, BSM Care and Share, BSM Deposit and Special Gift, dan BSM You and Friend.

“Banyak keuntungun pastinya. Misalnya untuk nasabah priority Exlo Saving, peserta  bisa menikmati fasilitas airport executive lounge bersama keluarga dan kerabat di 41 airport executive lounge seluruh Indonesia. Syaratnya cukup dengan hanya menambah saldo di tabungan BSM,’’ tuturnya.

Bagi nasabah priority Care and Share, dengan menyimpan dana minimal Rp250 juta dalam bentuk deposito, maka yang bersangkutan dapat memberikan 1 persen untuk beasiswa pendidikan, pembangunan dan lainnya.

“Sebanyak Rp2,5 juta akan kami berikan sesuai keinginan nasabah dan tidak akan mengurangi saldo tabungannya,” terang Edi.

Nasabah Deposit and Special Gift akan mendapatkan hadiah langsung berupa logam mulia, voucher belanja, umrah ataupun paket wisata atas penempatan deposit di BSM.

“Syaratnya juga hampir sama dengan nasabah priority Care and Share,’’ tutur Edi.

Sementara itu, nasabah priority You and Friend akan mendapat voucher belanja untuk setiap nasabah baru yang diajak menjadi anggota priority.

“Nasabah yang diajak bergabung pun akan mendapat voucher belanja dengan jumlah yang sama,’’ tambah Edi.

Di lain pihak, Maimanah Umar, anggota DPD RI yang juga nasabah BSM, mengatakan, BSM mempunyai layanan yang bagus dan cepat.

“Selain itu juga mempunyai kepedulian terhadap sesama, terutama kepada dunia pendidikan,’’ tuturnya.(*4/sar)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook