Mitra Binaan PHR Unjuk Gigi di Forum Kapasitas Nasional II 2022

Ekonomi-Bisnis | Kamis, 28 Juli 2022 - 21:50 WIB

Mitra Binaan PHR Unjuk Gigi di Forum Kapasitas Nasional II 2022
Kepala SKK Migas Dwi Soetjipto, Deputi Operasi Julius Wiratno dan Deputi Dukungan Bisnis Rudi Satwiko saat mengunjungi booth PHR, Kamis (28/7/2022). (ISTIMEWA)

BAGIKAN



BACA JUGA


JAKARTA (RIAUPOS.CO) – Forum Kapasitas Nasional (Kapnas) II kegiatan usaha hulu migas tahun 2022 menjadi ajang unjuk gigi para mitra binaan PT Pertamina Hulu Rokan (PHR) Wilayah Kerja (WK) Rokan.

Dengan bangga sentra budaya dan ekonomi kreatif menampilkan produk-produk hasil binaan yang dibanjiri pengunjung. Mulai dari produk makanan ringan khas daerah, kain tenun, songket dan batik Riau serta kerajinan tangan lainnya. Sedangkan bank sampah menampilkan kriya, pembuatan ecoenzym dan simulasi pembuatan pupuk lindi. Dua mitra binaan ini mewakili Sumatera Bagian Utara (Sumbagut).


Wakil Presiden RI Ma’ruf Amin saat membuka gelaran Forum Kapnas II pada Rabu (27/7/2022) mengungkapkan, sektor migas sejak lama memainkan peran strategis dalam pertumbuhan ekonomi Indonesia.

"Kontribusi industri migas terhadap industri lainnya akan sangat bermanfaat bagi peningkatan kapasitas nasional. Untuk itu pemanfaatan komponen dalam negeri pada industri migas harus semakin dioptimalkan," kata Ma’ruf.

Ajang bergengsi ini juga dihadiri oleh Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Arifn Tasrif serta Kepala SKK Migas Dwi Soetjipto.

Strategi PHR WK Rokan dalam mendorong manfaat bersama dan manfaat berganda untuk peningkatan ekonomi masyarakat melalui pengembangan bisnis lokal. Strategi itu diwujudkan melalui program-program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL), Local Business Development (LBD) yang saat ini melibatkan sekitar 700 perusahaan kecil/koperasi, Pasar Digital (PaDi) UMKM, maupun Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) yang mencapai lebih dari 60 persen. Berbagai program tersebut dapat turut mendorong peningkatan kapasitas SDM dan kemandirian masyarakat.

Pada momen ini PHR WK Rokan mendapatkan apresiasi dari SKK Migas pada ketegori UMKM dan Pabrikan Dalam Negeri.

”Menjelang setahun pascaalih kelola PHR di WK Rokan, penghargaan ini memberikan makna tersendiri. Penghargaan ini merupakan bukti yang mencerminkan kolaborasi kuat antara PHR dengan mitra binaan dalam rangka mewujudkan program-program pemberdayaan masyarakat yang berdampak positif pada peningkatan perekonomian dan kesejahteraan masyarakat Provinsi Riau,” ungkap Sukamto Tamrin, VP Corporate Affairs PHR WK Rokan.

PHR WK Rokan bekerja sama dengan Universitas Lancang Kuning untuk pelaksanaan program bank sampah dan Lembaga Adat Melayu (LAM) Riau untuk sentra budaya dan ekonomi kreatif.

Forum Kapnas berlangsung di Jakarta Convention Center (JCC), DKI Jakarta, pada 27-28 Juli dan diikuti seluruh Kontraktor Kontrak Kerja Sama (KKKS) SKK Migas. Kegiatan tersebut diinisiasi oleh SKK Migas yang bertujuan untuk mendukung program pembinaan kepada penyedia barang/jasa dalam negeri dan daerah. Ini juga merupakan bentuk perhatian dan kewajiban KKKS untuk mengembangkan usaha di daerah demi meningkatkan efek berganda (multiplier effect) pada perekonomian daerah. Selain itu, Forum Kapnas diharapkan mampu memberikan dampak pada peningkatan kapasitas nasional hulu migas. Salah satunya dalam upaya mencapai target lifting minyak 1 juta barel per hari pada 2030 mendatang.

Laporan: Henny Elyati (Pekanbaru)

Editor: Edwar Yaman

 

 

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook