Januari, Investor Asing Masuk Rp372 Miliar

Ekonomi-Bisnis | Senin, 28 Januari 2019 - 11:53 WIB

JAKARTA (RIAUPOS.CO) - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) menyampaikan, sepanjang pekan terakhir bulan ini pasar saham mencatat pertumbuhan yang positif. Hal itu tercermin daru Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) meningkat sebesar 0,54 persen ke level 6.482,84 dari 6.448,16 pada penutupan pada pekan sebelumnya.

Divisi Komunikasi BEI Hani Ahadiyani mengatakan, pekan lalu investor asing mencatatkan beli bersih sebesar Rp372 miliar.

Baca Juga :Siap-Siap! PLN Jadi Raksasa Pelaku Carbon Trading

“Sampai dengan pekan akhir bulan Januari 2019 investor asing mencatatkan beli bersih sebesar Rp10,80 triliun,” ujarnya Ahad (27/2).

Nilai kapitalisasi pasar sepekan lalu juga mengalami peningkatan sebesar 0,56 persen menjadi sebesar Rp7.358,76 triliun dari Rp7.317,97 triliun pada penutupan pekan sebelumnya.

“Untuk rata-rata nilai transaksi harian BEI juga mengalami peningkatan sebesar 6,67 persen menjadi Rp9,98 triliun dari Rp9,35 triliun pada penutupan pekan sebelumnya,” tuturnya.

Sementara itu, rata-rata volume transaksi harian BEI mengalami peningkatan sebesar 1,28 persen menjadi 13,11 miliar unit saham dari 12,95 miliar unit saham dari pekan lalu.(jpg)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook