130 Keluarga Sahabat Daihatsu Mudik Bersama

Ekonomi-Bisnis | Senin, 27 Mei 2019 - 11:15 WIB

JAKARTA (RIAU POS. CO) -- Astra Daihatsu Motor (ADM) kembali menggelar kegiatan mudik bersama anggota klub dan jurnalis pengguna mobil Daihatsu dalam rangka menyambut mudik Idulfitri 1440 H.

Suasana mudik juga menjadi suatu kebanggaan bagi anggota klub Daihatsu mudik Idulfitri merayakan Hari Raya Idulfitri jadi sebuah euforia tersendiri dan sesuatu yang paling ditunggu-tunggu bagi hampir seluruh masyarakat Indonesia.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Kegiatan mudik bersama kali ini mengusung tema Daihatsu Sahabat Mudik 2019, merupakan salah satu wujud apresiasi Daihatsu kepada para pengguna mobil Daihatsu. Seremoni pemberangkatan peserta mudik bersama ini dilepas pada Ahad (26/5) di PT Astra Daihatsu Motor-Vehicle Logistic Center, Jakarta Utara.

Acara ini dikuti oleh 130 keluarga Sahabat Daihatsu yang terdiri dari 114 keluarga Sahabat Klub dan 16 keluarga Sahabat Jurnalis. Terdapat total 13 klub mobil Daihatsu yang berpartisipasi tahun ini, yang terdiri dari Daihatsu Taruna Club (DTC), Daihatsu Ayla Indonesia (DAI), Avanza Xenia Indonesia Club (AXIC), Calya Sigra Club (CALSIC), Gran Max Luxio Indonesia (MAXXIO), Taruna Ow (TO), Classy Charade Winner (C2W), Daihatsu Zebra Club (ZEC), Sirionity, Terios Indonesia, All New Rush Terios Indonesia, Ceria Club Indonesia, dan Daihatsu Xenia Indonesia Club (DXIC).

Tak hanya itu, Daihatsu juga turut memberikan tips dan trik, serta paket akomodasi berupa uang saku, snack dan merchandise menarik, sebagai bekal agar perjalanan mudik para peserta beserta keluarga menjadi lebih aman, nyaman, dan menyenangkan. Keceriaan terlihat dari semangat dan antusiasme peserta mudik.

Keberangkatan peserta dilepas langsung oleh manajemen Daihatsu, Yuko Mochida selaku Marketing Director ADM, Yasuharu Shimizu Domestic Marketing Division Head ADM, Budi Mahendra Customer Satisfication& Value Chain (CSVC) Division Head Tri Mulyono, Marketing Planning Operation Support Department Head PT Astra International Daihatsu Sales Operation (AI-DSO).

“Kami bersyukur dan sangat antusias dapat menemani sahabat pada Ramadan tahun ini. Daihatsu juga siap menemani perjalanan mudik shabat dengan 9 Posko Siaga Daihatsu (Merak, Cikampek KM57, Cipali KM 102A, Cirebon KM 207A, Alas Roban KM 379A, Salatiga KM 456A, Ngawi 575A, Jombang 678B, Tabanan di SPBU sebelah Lalanglinggah) pada 31 Mei-7 Juni serta 46 Bengkel Siaga di seluruh Indonesia,’’ ujar CSVC Division Head PT Astra Daihatsu Motor (ADM) Budi Mahendra.(rio/rls)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook