PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Bank Rakyat Indonesia (BRI) Regional Office Pekanbaru (Riau-Kepulauan Riau) bersama BRI Group, memberikan bantuan paket sembako kepada masyarakat yang memerlukan. Bantuan tersebut diberikan sebagai bentuk berbagi kebahagiaan dan kepedulian di bulan suci Ramadan.
Regional CEO BRI Pekanbaru Hari Basuki mengatakan, lokasi pembagian bantuan berupa paket sembako tersebut di permukiman Kelurahan Tangkerang Tengah. Di mana lokasi tersebut berdekatan dengan kantor BRI Regional Office Pekanbaru.
"Adapun jumlah bantuan yang diberikan sebanyak 1.000 paket sembako oleh BRI Regional Office Pekanbaru dan beberapa tambahan paket sembako yang disediakan BRI Group. Adapun nilai paket sembako yang diberikan adalah Rp150 ribu," kata Hari, Selasa (26/4/2022).
Lebih lanjut dikatakan Haris pengadaan paket sembako tersebut dilakukan di beberapa agen BRILink dengan harapan dapat meningkatkan bisnis UMKM di wilayah Pekanbaru.
"Kegiatan berbagi ini sudah menjadi tradisi rutin BRI setiap tahun di bulan Ramadan. BRI selalu menyelenggarakan kegiatan-kegiatan positif yang bertujuan untuk menghormati keistimewaan bulan Ramadan. Kegiatan tersebut kemudian terangkum dalam rangkaian kegiatan dengan tema Berbagi Bahagia Bersama BRI Group," ujarnya.
Laporan: Soleh Saputra (Pekanbaru)
Editor: Edwar Yaman