Harga Ayam Potong Masih Mahal

Ekonomi-Bisnis | Rabu, 25 September 2013 - 11:56 WIB

Harga Ayam Potong Masih Mahal

KOTA (RP) - Harga ayam potong di sejumlah pasar tradisional masih mahal, mencapai Rp24-25 ribu per kilogram. Bahkan harga tertinggi sempat mencapai Rp27-28 ribu per kilogram selama dua pekan terakhir. Naiknya harga ayam potong tersebut sangat dikeluhkan para ibu rumah tangga.

Menurut Edi, pedagang ayam Pasar Dupa, Kecamatan Marpoyan Damai kepada Riau Pos, Selasa (24/9), harga ayam potong masih tinggi sehingga jumlah pembeli menjadi berkurang. ‘’Harga ayam potong saat ini mencapai Rp25 ribu per kilogram,’’ tuturnya.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Dijelaskan Edi, tingginya harga ayam potong sudah mulai terjadi sejak dua pekan lalu, bahkan sebelumnya harga ayam mencapai harga Rp28 ribu per kilogram. ‘’Kemarin lebih mahal dari ini, harganya terpakasa dijual Rp28 ribu per kilogramnya. Akibatnya jumlah pembeli menjadi berkurang,’’ ujarnya.

Senada dengan Edi, Antoni, pedagang ayam Pasar Pagi Arengka menuturkan, sejak dua hari terakhir, harga ayam potong kembali turun dari Rp27-28 ribu per kilogram menjadi Rp24-25 ribu per kilogramnya. ‘’Alhamdulillah sejak dua hari terkhir harga ayam potong mulai berangsur turun. Namun masih mahal bila dibandingkan dengan harga sebelumnya yang hanya Rp20 ribu per kilogram,’’ terangnya.

Salah seorang ibu rumah tangga, Yati (46), warga Kecamatan Tampan mengaku mulai mengurangi konsumsi ayam potong. Hal tersebut dilakukannya untuk menghemat pengeluaran. ‘’Harganya masih mahal, padahal sebelumnya naik dua pekan lalu, masih bisa dibeli, Rp20 ribu per kilogram, sedangkan ayam potong besar hanya dijual kepada kita seharga Rp18 ribu per kilogramnya,’’ keluh Yati.

‘’Untuk menghemat pengeluaran, terpaksa beli ayam hanya sesekali saja, tidak sesering waktu masih normal kemarin harganya. Mudah-mudahan harga ayam potong bisa kembali normal seperti semula,’’ harap Yati.(*4)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook