Ratusan Biker Ikuti Suzuki Saturday Night Riding Pekanbaru

Ekonomi-Bisnis | Selasa, 25 Juni 2019 - 12:51 WIB

Ratusan Biker Ikuti Suzuki Saturday Night Riding Pekanbaru
FOTO BERSAMA: Kepala Wilayah Suzuki RJC, Jimi Mardianto (kiri) foto bersama, Deputy Dept Head Sales & Marketing 2W Mimuro Shunichi (tiga kiri) dan  Koordinator Sales Area Wilayah Sumatera 2W PT SIS David Asantri (dua kanan) sebelum membuka touring Suzuki Saturday Night Riding Pekanbaru, Sabtu (22/6/2019). (PRAPTI DWI LESTARI/RIAU POS)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) -- Mengangkat tema Suzuki Saturday Night Riding Pekanbaru, Sabtu (22/6) PT PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) dan Main Dealer Suzuki wilayah Riau, PT Riau Jaya Cemerlang (RJC) mengajak ratusan biker yang berdomisili di wilayah Pekanbaru, Riau untuk touring bersama komunitas motor Suzuki.

Mengawali garis start dari Suzuki Arengka menuju Jalan Riau, Jalan A yani, Jalan Sudirman hingga berfoto bersama di Jembatan Siak IV di ujung Jalan Sudirman dan melanjutkan riding menuju Sudirman atas dekat MTQ, hingga ke arah Jalan Arifin Achmad dan perhentian terakhir di Warkop 45.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Kepala Wilayah Suzuki RJC, Jimi Mardianto mengatakan, sebagai tuan rumah menyambut para peserta, mengucapkan selamat datang kepada semua teman-teman klub motor Suzuki Pekanbaru, Riau dan sekitarnya yang masih loyal dengan produk-produk Suzuki dan yang terlibat di acara Saturday Night Ride.

Ada lebih dari 200 biker Suzuki dari 20-an komunitas dari Pekan­baru dan sekitarnya yang hadir. Dengan berbagai sepeda motor Suzuli lintas generasi. Mulai dari Suzuki A100, matik sampai Suzuki GSX series.

“Terima kasih juga kepada PT SIS yang telah memberikan wadah kebersamaan untuk kita bisa berkumpul bersama. Kami berharap semoga diberikan iven kebersamaan yang lebih besar lagi,” ucap Jimi.

Sementara itu, Deputy Dept Head Sales & Marketing 2W Mimuro Shunichi mengatakan, PT SIS telah mempercayakan main dealer RJC di Pekanbaru sebagai perwakilan wilayah Sumatera untuk melaksanakan SSNR yang diikuti 20-an lebih komunitas motor Suzuki dari berbagai chapter dan wilayah Riau dan luar Riau.(ayi)

Editor: Eko Faizin









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook