PERKENALKAN NISSAN TERRA

Nissan Datsun SM Amin Pekanbaru Tawarkan Merdeka Trade In Festival

Ekonomi-Bisnis | Jumat, 24 Agustus 2018 - 12:41 WIB

Nissan Datsun SM Amin Pekanbaru Tawarkan Merdeka Trade In Festival
NISSAN TERRA

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Nissan Datsun SM Amin Pekanbaru tidak pernah hentinya memberikan beragam penawaran spesial untuk customer setianya.

 Bahkan guna menyemarakkan HUT ke-73 Kemerdekaan RI, Nissan Datsun SM Amin Pekanbaru, Sabtu (25/8) akan menggelar Big Event bertema Nissan Medeka Festival Trade In (tukar tambah) dengan tema tukar tambah ambil di atas harga pasaran 10 juta lebih tinggi

Baca Juga :Harga Nissan New Terra Meluncur, Konsumen Sudah Bisa Pesan di GJAW

Sales Head Nissan Datsun SM Amin Beng Huat, Kamis (23/8) menjelaskan, dalam iven tersebut Nissan Datsun SM Amin akan memberikan beragam promo spesial seperti bunga 0 persen sampai 3 tahun, gratis servis, dan suku cadang hingga 50.000 km/selama 4 tahun, program trade in, doorprize, lomba kemerdekaan dan banyak acara lainnya.

 “Untuk program trade-in atau tukar tambah mobil lama konsumen, kami berikan harga spesial sebesar Rp10 juta lebih tinggi dari harga jual di pasaran,” kata Beng Huat.

 Selain itu, terdapat program spesial lainya untuk beragam unit Nissan Datsun, seperti Dp ringan dan angsuran ringan untuk produk All New Nissan March Dp mulai Rp10 juta, All New Nissan Grand Livina Spesial Version Dp mulai Rp25 juta, All New X-Trail Dp mulai Rp40 juta, dan Datsun Dp mulai Rp12 juta.

  Nikmati pula beragam bonus asksesoris spesial yang diberikan Nissan Datsun SM Amin untuk semua unit mobil Nissan Datsun yang melakukan pemesanan di acara iven di antaranya free kaca film Sollar Gard, kaca film V-Kool, karpet original Nissan/Datsun, free 3D Digital Sound Processor, free servis selama 4 tahun/50.000 kilometer dan voucher belanja puluhan juta rupiah.

Tak berhenti sampai di situ saja. Khusus untuk produk baru Nissan yaitu The All New Nissan Terra yang telah launching di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2018, pada 2 Agustus 2018 lalu, Nissan Datsun SM Amin Pekanbaru juga memberikan beragam bonus menarik seperti accoustic glass, auto glass fullbody, body cover, dan door visor.

 The All New Nissan Terra yang memiliki empat type spesial di antaranya 2.5 (4x4) VL AT, 2.5 (4x2) VL AT, 2.5 (4x2) E AT,  2.5 (4x2) MT ini memiliki beragam keunggulan yang dapat membuai para pecinta otomotif di Bumi Lancang Kuning Pekanbaru, Riau.

Produk baru Nissan Terra juga tersedia dalam 6  pilihan warna, yaitu gold metallic, white pearl, brown pearl metallic, silver metallic, black aolid, dan red solid.

 Tidak hanya itu, The All New Nissan Terra 2018 sudah menggunakan lampu LED dan fog lamp yang membuat The All New Nissan Terra terkesan lebih tangguh, mewah, dan kokoh.

Bahkan dari segi dimensi, The All New Nissan Terra memiliki panjang 4.882 mm, lebar 1.850 mm, dan tinggi 1.835 mm. Sedangkan wheelbase 2.850 mm, serta ground clearance mencapai 225 mm.

 Untuk interior, The All New Nissan Terra telihat sangat mewah yang sudah pasti membuat pengendara terasa lebih nyaman dengan kapasitas 7 orang penumpang.

 Di sisi eksterior dan interior The All New Nissan Terra, cukup memukau dan tak kalah dengan SUV lainya seperti Toyota Fortuner dan Mitsubishi Pajero Sport.

 Selain itu, The All Net Nissan Terra juga memiliki mesin diesel 2500 CC, menggunakan transmisi 7 automatic dan 6 percepatan manual mood.

 Dari segi keselamatan jangan khawatir, The All New Nissan Terra memiliki fitur keselamatan yang sangat canggih seperti Intelligent Rear View Mirror, 360-Degree Around-View Monitor, Rear Cross Ttaffic Alert, Lane Departure Warning, Reverse Camera, 6 Airbags, ABC, Hill-Descent Control, Vehicle Dynamic Control, Tire Pressure Monitoring System, 8 Parking Sensors, ABLS, ABS, ABD, BE dan banyak fitur canggih The All New Nissan Terra.

 “Jadi tak perlu menunggu lama lagi, segera datang ke dealer kami Nissan Datsun SM Amin Pekanbaru, dan nikmati beragam promo kemerdekaan, program trade in yang kami persembahkan hanya untuk Konsumen setia Nissan Datsun,” tegas Beng Huat.(cr2/ifr)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook