Rumah Dicongkel, Barang Berharga Raib

Ekonomi-Bisnis | Minggu, 23 September 2012 - 08:10 WIB

PEKANBARU (RP) - Aksi kejahatan di Kota Pekanbaru mulai marak. Seperti pencongkelan rumah yang dilakukan kawanan maling terjadi di Jalan Perkasa, Kecamatan Tenayan Raya, Jumat (21/9). Terali besi jendela rumah milik Asti Situmorang (46) di bongkar, satu unit laptop dan beberapa perhiasan emas yang ada di dalam rumah raib.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, peristiwa ini diketahui korban setelah ia diberitahu oleh saksi, Meri salah satu tetangga korban. Saat itu, saksi memberitahukan kepada korban yang sedang berada di luar rumah bahwa rumahnya sudah dimasuki maling.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Korban yang mendapat informasi itu segera memeriksa keadaan di rumah. Didapatinya, terali besi jendela bagian kiri rumah sudah rusak seperti dibongkar paksa. Ia lalu memeriksa keadaan di dalam. Di sini, korban mendapati harta benda berupa satu unit laptop merek Toshiba berwarna hitam, perhiasaan kalung, cincin dan anting senilai sekitar Rp1,2 juta, uang tunai Rp3 juta serta satu unit jam tangan merek Charles Jordan seharga Rp1,5 juta yang disimpan di dalam rumah sudah raib.

Korban sempat mencoba mencari tahu dengan menanyakan kepada tetangga sekitar mengenai apa yang terjadi. Dari informasi yang diperoleh, diduga pelaku berjumlah empat orang dan menggunakan sepeda motor. Tak terima dengan apa yang menimpanya, korban lalu melaporkan peristiwa ini kepada pihak kepolisian.

Kapolresta Pekanbaru, Kombes Pol Drs R Adang Ginanjar, Sabtu (22/9) melalui Kasat Reskrim, AKP Arief Fajar Satria SH SIK membenarkan bahwa pihaknya telah menerima laporan mengenai peristiwa ini. Kasus ini masih dalam penyelidikan pihak kepolisian.(ali/ksm)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook