TEMBILAHAN (RIAUPOS.CO)-KETERBATASAN anggaran dalam menuntaskan pelaksanaan pembangunan sudah bukan menjadi rahasia lagi. Namun, Bupati Indragiri Hilir (Inhil) HM Wardan akan terus memperjuangkannya demi kemakmuran masyarakatnya.
“Insya Allah, satu-persatu pembangunan infrastruktur terus kita gesa pengerjaanya,” ujar Bupati Inhil HM Wardan, dalam sebuah kesempatan peresmian lembaga pendidikan belum lama ini.
Meski persoalan anggaran, serta banyak tempat yang belum tersentuh pembangunan, namun dijelaskan Bupati, semuanya memerlukan waktu dan kesabaran. Karena, pemerintah akan tetap mencarikan jalan keluarnya.
“Berikan dukungan kepada kami, supaya kami dapat memaksimalkan dan terus memperjuangkan apa yang sudah menjadi kebutuhan publik,” papar mantan Sekretaris Kota (Seko) Pekanbaru itu.
Sebelumnya, Bupati meminta seluruh organisasi perangkat daerah (OPD) untuk menggesa dan memulai kegiatan yang sudah direncanakan di awal tahun. Semakin cepat melaksanakan kegiatan, maka semakin baik untuk serapan anggaran.
“Jangan menunggu-nunggu waktu lagi dalam bekerja. Berikan tugas kepada semua staf dan karyawan seusai dengan kewenangan masing-masing,” harapnya.
Dia menuturkan, saat OPD dapat memulai sesegera mungkin kegiatan keprograman yang telah direncanakan, maka diyakini kegiatan tersebut akan selesai tepat pada waktunya.
Lebih lanjut, dia berharap pekerjaan yang di mulai awal tahun agar terorganisir dengan baik sehingga November dan Desember tidak ada kegiatan lagi yang belum tuntas. Disamping itu kegiatan juga harus berkualitas.
Yang tidak kalah pentingnya, adalah tetap fokus dalam mempertahankan kinerja positif. Terutama pada capaian Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Inhil yang akhirnya memberikan efek positif terhadap pembangunan.(adv)