Irwan Berharap AMIK Selatpanjang Berkembang jadi Institut

Ekonomi-Bisnis | Jumat, 21 Desember 2018 - 10:40 WIB

SELATPANJANG (RIAUPOS.CO) - Bupati Kepulauan Meranti, Irwan berharap Akademi Manajemen Informatika dan Komputer (AMIK) Selatpanjang bisa berkembang. Sehingga menjadi setingkat institut bahkan universitas pada masa mendatang.

 Apalagi tengah diwacanakan kampus yang dikelola Yayasan Insani Bengkalis tersebut akan menyerahkan kepada Pemerintan Kabupaten Kepulauan Meranti.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Menurut Irwan, saat ini memang masih dua jurusan yang dibuka dengan mahasiwa mencapai 800 orang tersebut. Namun kedepan diharapkan bisa terus ditambah, sehingga bisa berkembang menjadi institut bahkan universitas.

“Jika sekarang baru ada dua jurusan, saya  berharap kedepannya bisa ditambah lagi. Sehingga statusnya bisa ditingkatkan menjadi Institut bahkan universitas,” ujar Irwan saat memberi kuliah umum dengan tema ‘kemajuan Teknologi dan Pembangunan Kawasan Perbatasan di Aula Kantor Bupati Kepulauan Meranti,  Kamis (20/12) kemarin.

Dikatakan Irwan, untuk mengembangkan AMIK Selatpanjang, pihaknya berencana untuk membangun gedung baru AMIK Selatpanjang. Lokasi rencana pembangunan tersebut di daerah Gogok, Kecamatan Tebingtinggi Barat.

Disisi lain, saat menyampaikan materi kuliah umum kemarin mengatakan jika Kepulauan Meranti masih kalah bersaing dengan daerah lainnya. “Sehingga kita tertinggal dan kalah bersaing. Harusnya sebagai mahasiswa dalam menetapkan sesuatu pilihan harus memiliki landasan berfikir yang jelas. Kemudian harus cepat dalam penguasaan teknologi digital,” ujarnya.(luk)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook