Kolaborasi Membangun Koneksi Komunitas Jenius Co.Create di Pekanbaru

Ekonomi-Bisnis | Jumat, 21 Juli 2023 - 12:12 WIB

Kolaborasi Membangun Koneksi Komunitas Jenius Co.Create di Pekanbaru
Foto bersama peserta Community Gathering Jenius dari PT Bank BTPN Tbk di Peterseli Kitchen Jalan Pattimura, Pekanbaru, Ahad (16/7/2023) sore. (KOMUNITAS JENIUS CO.CREATE UNTUK RIAUPOS.CO)

BAGIKAN



BACA JUGA


PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Jenius dari PT Bank BTPN Tbk mengadakan kegiatan Community Gathering di Peterseli Kitchen Jalan Pattimura Pekanbaru, Ahad (16/7/2023) sore. Kegiatan Jenius Co.Create ini diikuti puluhan peserta yang terdiri dari komunitas serta penggiat media sosial.

Kegiatan gathering yang rutin dilakukan oleh Jenius Co.Create merupakan kegiatan yang rutin dilakukan oleh Jenius Co.Creat dan ini merupakan kesempatan bagi peserta untuk berkolaborasi dan membangun koneksi. Jenius Co.Create merupakan wadah untuk berbagi ide, inspirasi, dan kreativitas demi terwujudnya layanan finansial yang lebih baik. Siapapun bisa bergabung dalam komunitas Jenius Co.Create dan ikut berkokreasi demi menciptakan berbagai inovasi layanan finansial.


Jenius dikembangkan melalui proses kokreasi dan kolaborasi dengan masyarakat digital savvy. Proses kokreasi ini terus Jenius lakukan untuk menghadirkan solusi life finance yang lengkap dan relevan. Melalui Jenius Co.Creare (komunitas digital savvy Jenius), Jenius menampung ide, masukan, dan aspirasi serta bertumbuh bersama masyarakat digital savvy di Indonesia.

Jenius Co.Create telah hadir di 8 kota di Indonesia yaitu Jakarta, Bandung, Surabaya, Yogyakarta, Semarang, Medan, Makassar, dan Pekanbaru. Beragam kegiatan seperti talkshow, workshop, seminar, dan kelas-kelas, rutin diadakan oleh Jenius Co.Create di berbagai kota baik secara online dan offline.

Kali ini, Jenius mengadakan Co.Create Community Gathering di Pekanbaru untuk memberikan update terkini terkait inovasi dan program dari Jenius. Dalam acara ini, Jenius juga mengumpulkan masukan dan ide dari masyarakat digital savvy Pekanbaru serta mengadakan talkshow dengan topik membangun personal branding di TikTok dengan pembicara Dedy Ong, seorang TikTok creator, startup dan IT business owner.

Pantauan Riau Pos di lokasi acara, sekitar 40-an peserta terlihat antusias mengikuti berbagai sesi kegiatan dari para narasumber yang hadir memberikan pemaparan. Dijelaskan, sebagai aplikasi perbankan digital dari Bank BTPN, Jenius merupakan pelopor pertama bank digital di Indonesia yang proses pendaftaran dan buka rekeningnya dilakukan secara online lewat aplikasi pada smartphone.

Selain itu berbagai keunggulan yang ditawarkan adalah bisa buka rekening langsung dari smartphone di mana saja dan kapan saja. Pengguna dapat membuka rekening tabungan 7 mata uang asing dan dapat digunakan untuk bertransaksi di luar negeri dengan menghubungkannya dengan Kartu Debit Utama Jenius (m-Card). Serta berbagai kemudahan lain seperti berbelanja lebih simpel di merchant QRIS dengan menggunakan Jenius QR.

Peserta tampak antusias dalam mengikuti acara demi acara, yang terlihat saat sesi tanya jawab. Kegiatan ini diakhiri dengan foto bersama komunitas Jenius Co.Create di Pekanbaru.(adv)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook