BATUSANGKAR (RIAUPOS.CO) - Peduli korban bencana alam di Padang, Emersia Hotel and Resort Batusangkar turut memberikan bantuan berupa paket sembako. Bantuan tersebut diserahkan langsung oleh General Manager, Ismail Sazali mewakili Owner Emersia Group Hj Merry Warti SE dan suami H Erdy Muluk SH yang merupakan orang tua dari Wakil Bupati Tanah Datar Richi Aprian SH MH.
Total ada sebanyak 250 paket sembako yang dibagikan kepada para korban bencana alam di Kota Padang khusunya di Parak Jambu yang terkena dampak yang cukup parah.
Ismail mengatakan, paket sembako diserahkan langsung kepada masyarakat Parak Jambu yang terkena dampak musibah, yang disaksikan langsung oleh Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Sumbar, Luhur Budianda dan Kepala Dinas Sosial Provinsi Sumbar Zulfiar sebagai Kepala Dinas Sosial Provinsi Sumbar.
‘’Paket sembako yang diberikan berupa beras, gula, minyak goreng, telor, mie telor, teh celup dan kain sarung,’’ jelasnya, Kamis (20/7).
Ia mengatakan, pihak manajemen Emersia Hotel and Resort Batusangkar berharap bantuan yang diberikan dapat mengurangi beban para korban yang terkena dampak bencana alam.
‘’Kami turut berduka atas kejadian ini. Semoga bantuan ini dapat meringankan beban korban dan kita bisa segera bangkit bersama-sama,’’ harapnya.(azr/rls)