BISNIS

Hadirkan Digital Printing Berkualitas, Snapy Kini Hadir di Pekanbaru

Ekonomi-Bisnis | Minggu, 18 Juli 2021 - 12:29 WIB

Hadirkan Digital Printing Berkualitas, Snapy Kini Hadir di Pekanbaru
Owner Snapy Pekanbaru Michelle W Kostan (tengah) ditemani kedua orang tuanya saat memotong tumpeng dalam rangka grand opening Snapy Pekanbaru, Jalan Tuanku Tambusai, Sabtu (17/7/2021)/MUJAWAROH ANNAFI. (MUJAWAROH ANNAFI/RIAUPOS.CO)

BAGIKAN



BACA JUGA


PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Percetakan digital Snapy kini hadir di Pekanbaru, hal ini ditandai dengan grand opening Snapy Pekanbaru yang berada di Jalan Tuanku Tambusai No 348, Sabtu (17/7).

Owner Snapy Pekanbaru  Michelle W Kostan mengatakan, pelayanan Snapy sangat berkualitas. Ia juga mengharapkan Snapy Pekanbaru juga dapat memberikan pelayanan terbaik seperti di Jakarta.


“Snapy ini servisnya nomor 1, harapannya, di Pekanbaru ini bisa seperti di Jakarta. Di sini adalah Snapy pertama di Pekanbaru,” ucapnya.

Dijelaskan Michelle, Snapy hadir sebagai solusi untuk masyarakat umum dan pelaku bisnis untuk mengembangkan usahanya. Di Snapy Pekanbaru menyediakan berbagai layanan percetakan, mulai dari print, fotocopy, desain, stample, souvenir, dan lain-lain.

“Snapy adalah one stop solution untuk bisnis, semua yang perlu printing, dari hampers, souvenir, cetak di bantal, di botol, di kayu, di kaca, dan lainnya, kami bisa,” jelasnya.

Snapy  buka selama 24 jam, namun di masa pandemi ini, Snapy Pekanbaru mulai buka pada pukul 08.00 WIB hingga 20.00 WIB.

Michelle menambahkan,  pihaknya juga tengah mengadakan opening promo di Snapy Pekanbaru. Selain itu, ia juga mengatakan Snapy Pekanbaru menjaga protokol kesehatan dengan ketat sesuai dengan imbauan Pemerintah Kota Pekanbaru.

Snapy Pekanbaru juga menyediakan pelayanan secara daring. Konsumen dapat menghubungi WhatsApp Snapy Pekanbaru 0822 8933 3939 atau melalui Instagram @snapy.pku.

Michelle memastikan , pelayanan , kualitas, dan keamanan  di Snapy Pekanbaru tidak perlu ditanyakan lagi. 
 

Laporan: Mujawaroh Annafi (Pekanbaru)

Editor: E Sulaiman

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook