HINGGA AKHIR 2016

Telkomsel Targetkan 10 Juta Pelanggan Pakai 4G LTE

Ekonomi-Bisnis | Selasa, 16 Februari 2016 - 05:36 WIB

Telkomsel Targetkan 10 Juta Pelanggan Pakai 4G LTE
Peluncuran Telkomsel 4G LTE di Pekanbaru Desember 2015 lalu. (FOPIN A SINAGA/RIAUPOS.CO)

JAKARTA (RIAUPOS.CO) - Operator telekomunikasi selular PT Telkomsel optimis teknologi 4G LTE yang diusung akan disambut antusias pelanggan. Karenanya, Telkomsel menargetkan tahun ini bisa menggaet 10 juta pelanggan yang menggunakan 4G LTE. Salah satu langkah yang dilakukan adalah memperluas jaringan kota yang bisa dilayani teknologi generasi setelah 3G itu.

Untuk saat ini sudah ada 30 kota di Indonesia yang terlayani jaringan 4G. Direktur Sales Telkomsel Mas’ud Khamid menyebutkan, pihaknya akan menambah sedikitnya 10 kota lagi  sehingga layanan internet super cepat tersebut bisa dinikmati di 40 kota. Dengan begitu, diharapkan akan menaikkan pelanggan 4G menjadi 10 juta orang.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

"Layanan 4G Telkomsel sampai akhir tahun ini kami targetkan ada di 40 kota. Kami akan fokuskan di ibu kota provinsi yang belum terjangkau, dan juga kota-kota yang banyak mahasiswanya, seperti di Cirebon, Yogyakarta, sampai Tasikmalaya," ujarnya di Jakarta, Senin (15/2/2016).

Target itu tidak muluk-muluk. Malahan, diperkirakan jumlah itu bisa bertambah. Namun, tentunya juga harus didukung ketersediaan smartphone 4G LTE yang memadai. "Nanti kita lihat lagi pada akhir semester I untuk penambahan pelanggan. Karena ini kan menyangkut ketersediaan smartphone 4G juga harus mendukung. Kalau network-nya sudah kita siapkan, tapi smartphone-nya tidak ada atau masih mahal, tentu tidak akan bisa jalan," terangnya.

Dia menambahkan, saat ini pelanggan Telkomsel 4G LTE baru mencapai 3 juta pelanggan. "Minimal ada 10 juta pelanggan 4G mudah-mudahan bisa tercapai hingga akhir 2016," katanya.(fab)

Laporan: JPG

Editor: Fopin A Sinaga









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook