SAWIT

Setelah Libur, Harga TBS Kelapa Sawit Naik

Ekonomi-Bisnis | Jumat, 15 Januari 2016 - 09:14 WIB

Setelah Libur, Harga TBS Kelapa Sawit Naik
MENGUMPULKAN SAWIT: Petani ini sedang mengumpulkan sawit untuk dijual, beberapa waktu lalu.

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Setelah dua pekan lalu harga Tandan Buah Segar (TBS) kelapa sawit di Riau tetap berada dilevel harga Rp1.395.98 per Kilogram(Kg) nya untuk usia 10 tahun keatas. Pada pekan ini setelah libur harga TBS Kelapa Sawit kembali mengalami kenaikan dilevel harga Rp 1.443.85 per Kg.

Sekretaris tim HTBS Sawit Riau,  Ir Rusdi mengatakan, harga CPO menguat terpicu penurunan persediaan dan ekspor Indonesia.

Data makin seretnya stok CPO Indonesia memberi pengaruh positif terhadap harga CPO. Pantauan yang dilakukan di bursa CPO Malaysia terpantau mengalami kenaikan mantap. Harga komoditas ini mendapatkan sentimen kenaikan yang signifikan akibat penurunan persediaan produksi dan ekspor dari Indonesia.
Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

“Persediaan mencapai 2,9 juta ton pada bulan Desember dan produksi adalah 2.430.000 ton. Survei menunjukkan menurun dibandingkan dengan cadangan November sebesar 3,1 juta ton dan produksi dari 2,7 juta ton pada survei yang dilakukan bulan lalu,” jelasnya.

Pengiriman minyak sawit dari Indonesia, yang merupakan eksportir terbesar di dunia, kemungkinan turun pada bulan Februari ke level terendah dalam empat bulan di tengah menurunnya permintaan dari Tiongkok dan India.(sol)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook