JAKARTA (RIAUPOS.CO) -- PT Federal International Finance atau FIFGROUP yang merupakan anak perusahaan PT Astra International Tbk yang bergerak di bidang pembiayaan, berhasil meraih penghargaan yang diberikan oleh The Finance dari Info Bank. Bertempat di Hotel Mulia Ballroom, Jakarta (11/12).
Meski saat in perekonomian masih diwarnai ketidakpastian ekonomi global, dan laju ekonomi diprediksi melambat, berdasarkan hasil riset optimis memasang target pertumbuhan 5,3% pada 2020 mendatang.
Perusahaan yang bergerak di bidang keuangan seperti bank, asuransi, dan multifinance menjadi perusahaan yang terkena dampak atas perkembangan ekonomi global dan domestik. Oleh Karena itu The Finance memberikan apresiasi kepada perusahaan dan para pelaku di industri keuangan. Yakni perbankan, asuransi jiwa, asuransi umum, dan multifinance yang berhasil menjaga kinerjanya tetap stabil dan tumbuh ditengah kondisi yang menantang saat ini.
Pada kesempatan ini, FIFGROUP berhasil mendapatkan penghargaan dengan kategori Top 20 Financial Instituation 2019 dan The Best Chief Financial Officer (CFO) in Financial Institution 2019. Penghargaan ini diterima langsung oleh Finance Director FIFGROUP Hugeng Gozali.
Hugeng Gozali menyampaikan rasa terima kasih dan apresiasi yang tinggi atas pengharagaan ini.
"Kami sangat bahagia karena FIFGROUP dapat meraih 2 penghargaan dari The Finance yaitu Top 20 Financial Instituation 2019 dan saya juga sangat berterima kasih telah memilih saya sebagai The Best CFO in Financial Institution 2019. Kami ucapkan terimakasih kepada semua pihak yang telah membesarkan FIFGROUP, terutama kepada konsumen dan masyarakat yang selalu mempercayai produk dari FIFGROUP," ucap Hugeng Gozali.
Editor: Erizal