Citra Reksatama Ajak Pengusaha Sinergisitas Bisnis

Ekonomi-Bisnis | Sabtu, 10 Desember 2022 - 10:26 WIB

Citra Reksatama Ajak Pengusaha Sinergisitas Bisnis
Aulia Hospital menghadirkan M Indra Hadi dari persatuan BPR Indonesia Provinsi Riau (tengah) dan Dicky Gunawan dari Pegadaian Area Pekanbaru (kanan), dalam kegiatan diskusi “Ngopi Produktif” di Aulia Hospital Pekanbaru, Jumat (9/12/2022). (DEFIZAL / RIAU POS)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – PT Citra Reksatama Pekanbaru mengadakan Ngopi Produktif dengan mengajak puluhan pengusaha di Provinsi Riau bersinergitas dalam dunia bisnis.

Kali ini Ngopi Produktif menggandeng persatuan BPR Indonesia Provinsi Riau Indra Hadi dan Pegadaian Area Pekanbaru Dicky Gunawan sebagai narasumber dalam kegiatan yang diadakan di Aulia Hospital Pekanbaru Jalan HR Soebrantas, Jumat (9/12).


Menurut Direktur Citra Reksatama Education Yunizel Bachtiar SE, kegiatan ini diselenggarakan lembaga pelatihan kerja Citra Reksatama bertujuan menambah wawasan para pemimpin perusahaan dan pemilik perusahaan di Pekanbaru. Bagaimana mereka sharing pengalaman supaya mendapatkan cara-cara baru dalam mengelola usahanya agar lebih mudah, karena persaingan saat ini makin ketat.

Selain itu, sebagai ajang agar menjalin bisnis kolaborasi antara para pengusaha sehingga dapat membuka lapangan pekerjaan baru bagi masyarakat.Itu sebabnya kali ini pihaknya menggandeng dua perbankan di Kota Pekanbaru untuk bisa bersinergi dalam membangun bisnis di Kota Pekanbaru. “Tujuannya mengajak para pembisnis membangun bisnis di kota Pekanbaru,’’ katanya.

Yunizel berharap pembisnis di Kota Pekanbaru dapat menjadi tuan rumah di negerinya sendiri dengan bergandengan tangan bersama pembisnis lainnya.

Sementara itu, salah satu narasumber dari Pegadaian Dicky Gunawan mengatakan pihaknya sangat mengapresiasi adanya kegiatan ini yang dapat mengajak para pebisnis bersinergi dalam memperkuat bisnisnya ke depan.

Selain itu, Pegadaian juga memperkenalkan beragam produk yang sangat pas digunakan para pelaku usaha termasuk juga masyarakat yaitu produk investasi emas. Di mana tabungan emas Pegadaian adalah layanan penitipan saldo emas yang memudahkan masyarakat untuk berinvestasi emas. Produk tabungan emas Pegadaian memungkinkan nasabah melakukan investasi emas secara mudah, murah, aman dan terpercaya. Selain itu keunggulan dari Tabungan Emas

Tersedia diseluruh outlet Pegadaian dan melalui Pegadaian Digital Service, Agen Pegadaian dan Marketplace, order cetak emas dapat dilakukan mulai dari kepingan 1 gram, harga jual dan buyback yang kompetitif. Biaya administrasi dan pengelolaan ringan, terdapat jaminan karatase 24 karat, nasabah dapat melakukan buyback mulai dari 1 gram, nasabah dapat melakukan transfer ke rekening Tabungan Emas mulai dari 0,1 gram dan dikelola secara profesional dan transparan.

Selain itu, terdapat juga produk pembiayaan amanah dan produk pembiayaan kendaraan bermotor yang dapat dimanfaatkan oleh masyarakat dan juga pelaku usaha. ‘’Produk ini sangat pas untuk membantu para pelaku usaha dalam menjaga kestabilan keuangannya di mana ditahun 2023 kedatangan dikabarkan akan ada resersi sehingga investasi emas sangat menguntungkan bagi pelaku usaha,’’ katanya.(ayi)

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook