PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - PT BFI Finance Indonesia (BFI) membuka cabang syariah di Kota Pekanbaru. Kantor pelayanan pembiayaan BFI Finance Syariah yang berada di Jalan Setiabudi, Kelurahan Pesisir, Kecamatan Lima Puluh, resmi beroperasi, Jumat (7/7).
General Manager Business Regional Sumatera Sudihartono mengatakan BFI Finance Syariah menawarkan transaksi dan pembiayaan-pembiayaan secara syariah. Unit usaha baru ini mengedepankan kaidah-kaidah yang Islami.
‘’Mulai dari awal pengajuan hingga pendistribusian pengajuan ke masyarakat, melalui tagline-nya ‘jauh lebih tenang’ BFI Finance Syariah ingin memberikan jaminan kepada seluruh masyarakat yang bertransaksi, dapat memiliki kepastian bahwa semua proses yang dijalankan sesuai dengan syariah,” ujarnya.
Sudiharto mengatakan, unit BFI Finance Syariah saat ini menawarkan dua program. Pembiayaan mobil bekas, yakni MyCars dan My B-Share untuk pembiayaan multiguna dengan jaminan BPKB Mobil, baik untuk kebutuhan konsumtif ataupun produktif.
Pada kesempatan yang sama Sharia Product Head Deni Nasri menekankan, ada beberapa perbedaan antara BFI konvensional dan BFI syariah. BFI Finance Syariah tidak memberlakukan denda keterlambatan, angsuran yang sama sepanjang tenor, tanpa denda penalty pelunasan. Selain itu semua transaksi dijalankan sesuai dengan syariah. ‘’Semuanya tidak lain ditujukan untuk masyarakat Pekanbaru agar jauh lebih tenang dalam mengakses lembaga keuangan. Kami berharap kehadiran BFI Syariah ini bermuara bagi kemajuan ekonomi masyarakat Kota Pekanbaru,’’ jelas Deni.(end)