PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Selama Juni 2018, New Honda BR-V mencatat peningkatan penjualan yang signifikan, dari 397 unit di Mei menjadi 1.370 unit. Penjualan tersebut didukung oleh penyegaran model yang diperkenalkan pada ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2018.
Honda BR-V berkontribusi sebesar 15 persen dari total penjualan Honda pada Juni lalu yang tercatat sebesar 9.096 unit. Sementara itu, Honda Brio Satya menyumbang penjualan terbanyak untuk Honda, yaitu sebesar 2.452 unit.
Honda HR-V 1.5L juga mencetak penjualan yang baik sebanyak 1.781 unit, sementara Honda Mobilio menyumbang penjualan sebanyak 1.303 unit untuk Honda di Juni.
Produk lainnya yang turut berkontribusi, yaitu Honda Jazz yang terjual sebanyak 668 unit, diikuti Honda HR-V 1.8L sebanyak 577 unit, Honda Brio RS sebanyak 513 unit dan Honda CR-V sebanyak 228 unit.
Di segmen sedan, penjualan terbanyak diraih Honda City sebanyak 89 unit disusul Honda Civic Sedan sebanyak 62 unit dan Honda Accord sejumlah 14 unit. Selain itu, Honda Civic Hatchback juga berkontribusi terhadap penjualan sebanyak 36 unit, Honda Odyssey sebanyak 2 unit dan Honda Civic Type R sebanyak 1 unit.