Kesabaran Demokrat Habis

Ekonomi-Bisnis | Kamis, 05 April 2012 - 08:34 WIB

Laporan JPNN, Jakarta

Anggota Dewan Pembina Partai Demokrat Hayono Isman, mengatakan, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) belum memberitahukan hasil rapat Sekretariat Gabungan partai koalisi pendukung pemerintah, Selasa (3/4) malam.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

‘’Tentu itu yang berwenang Pak SBY, beliau yang lebih tahu hasil rapat semalam. Jadi, secara resmi kita belum diberitahukan hasilnya bagaimana,’’ kata Hayono, kepada wartawan, Rabu (4/4).

Bekas Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) itu mengakui, rapat yang digelar itu membicarakan masalah keberadaan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dalam Setgab.

‘’Namun sekali lagi tidak bisa dihindari bahwa tadi malam itu membahas masalah yang penting tentang konsistensi dari pada salah satu anggota koalisi yaitu PKS dan berbagai kepentingan koalisi yang ada di parlemen,’’ katanya.

Dijelaskan Hayono, kadang-kadang perlu diingat bahwa kontrak politik antara presiden terpilih, SBY, dengan Parpol-Parpol tidak hanya didukung di eksekutif. ‘’Tentunya didukung di parlemen DPR,’’ ujarnya.

Sayangnya, lanjut dia, terkait voting masalah BBM, PKS tidak berpihak dengan kepentingan koalisi. Dan ini, kata Hayono, menjadi krusial.

‘’Kalau kemarin-kemarin bisa ditoleransi. Yang lalu memang ada berbeda pendapat tapi masih bisa ditoleransi,’’ ungkapnya.

Kalau sekarang, sangat sulit karena ini masalah APBNP yang sangat sensitif bagi kepentingan ekonomi nasional dan rakyat yang mestinya didukung oleh PKS. ‘’Saya rasa ini bukan kekesalan SBY saja tapi kekesalan semua termasuk juga Fraksi Demokrat di parlemen. Kita berharap Pak SBY untuk tidak memperbolehkan hal ini berlangsung terus,’’ katanya.(boy/izl)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook