PEKANBARU (RIAUPOS.CO) -- Selasa (2/7) merupakan hari bersejarah bagi Prodi S1 Kebidanan STIKes Hang Tuah Pekanbaru. Hari tersebut, Ketua Yayasan Hang Tuah Pekanbaru dr H Zainal Abidin MPH didampingi oleh Ketua STIKes Hang Tuah dan Ketua Prodi Program Sarjana dan Program Prefesi Bidan menerima langsung izin prodi S1 Kebidanan dari Ketua LLDIKTI Wilayah X Prof Dr Herri MBA.
Surat yang diterima adalah Surat Keputusan Menteri Riset , Teknologi dan Pendidikan Tinggi Republik Indonesia Nomor 464/KPT/1/2019 tentang izin pembukaan Program Studi Kebidanan Program Sarjana dan Program Studi Pendidikan Profesi Bidan di Hotel Pangeran Pekanbaru.
Ketua Yayasan Hang Tuah dr H Zainal Abidin MPH mengatakan, ini adalah hadiah Idul Fitri. Dia merasa tersanjung, karena surat tersebut diantarkan langsung oleh Ketua LLDIKTI . ‘’Biasa surat izin dijemput. Ini merupakan suatu pelayanan yang sangat baik oleh LLDIKTI,’’ ujarnya.
Sementara itu, Ketua STIKes Hang Tuah Pekanbaru H Ahmad Hanafi SKM MKes mengatakan, STIKes Hang Tuah Pekanbaru resmi membuka pendaftaran mahasiswa baru untuk pendidikan S1 Sarjana Kebidanan dan Profesi Bidan mulai tahun ajaran 2019/2020. ‘’Kuota terbatas, artinya yang diterima hanya 40 mahasiswa, bagi yang berminat segera mendaftar ,’’ ujarnya.