EKONOMI-BISNIS

Tabungan Simpedes BRI Lancang Kuning Rp640 Miliar

Ekonomi-Bisnis | Kamis, 03 September 2020 - 11:16 WIB

Tabungan Simpedes BRI Lancang Kuning Rp640 Miliar
Pimpinan Cabang BRI Lancang Kuning Baju Rosdijanto (kanan) menyerahkan hadiah grand prize Simpedes kepada M Anshar, Rabu (3/9/2020).(BRI KANCA LANCANG KUNING FOR RIAUPOS.CO)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) -- Sampai saat ini jumlah tabungan Simpedes nasabah BRI Lancang Kuning sebanyak Rp640 miliar dengan jumlah 187 ribu penabung.

Hal ini dikatakan Pimpinan Cabang BRI Lancang Kuning Baju Rosdijanto didampingi Kepala Unit Sudirman Riandi Ismet usai menyerahkan hadiah grand prize undian Simpedes mobil Honda BRV kepada M Ansar, Rabu (3/9).


Dia mengatakan pengundian panen hadiah simpedes merupakan program rutin yang diselenggarakan setiap tahunnya. Untuk pengundian kali ini merupakan hasil transaksi yang tercatat dari rentang waktu September 2019 hingga Februari 2020.

"Untuk pengundian tetap mengedepankan protokol kesehatan penanggulangan Covid-19 dan sudah kita selenggarakan," ujar Baju.

Dia memastikan undian dilakukan secara transparan dan adil sehingga semua nasabah berkesempatan untuk memang. "Untuk bisa dapat, tentunya tambungan harus ditambah. Semakin besar, maka peluangnya juga semakin banyak," katanya.

Baju menegaskan komitmen BRI untuk berkembang dan bergerak bersama-sama dengan masyarakat. Oleh karena itu, peran dari masyarakat sangat dibutuhkan.

"Untuk bisa diikutkan undian Simpedes, minimal jumlah tabungan nasabah Rp100 ribu sudah mendapat satu nomor undian. Semakin banyak jumlah tabungan maka semakin banyak nomor undian dan semakin besar kesempatan memperoleh hadiah," katanya.

Sementara M Anshar peraih hadiah grand prize berupa Honda BRV mengaku sudah lama menjadi nasabah BRI. "Pertama-tama saya tidak percaya, seumur-umur belum pernah memenangkan undian apapun.awalnya saat diberitahukan saya tanggapi dengan dingin dan acuh karena banyak kasus penipuan berkedok undian," ujar Anshar.

Anshar baru yakin setelah dipanggil ke kantor unit BRI Sudirman dan dijelaskan bahwa dirinya memenangkan hadiah undian grand prize Simpedes.

"Karena sudah yakin hadiah ini benaran, saya ajak teman-teman terutama di lingkungan kerja dan rumah agar menabung di BRI. Karena hadiah yang diberikan benar dan nilainya besar," sebut pegawai Dinas Perhubungan Pekanbaru ini.

Anshar mempercayakan dananya ditabung di BRI karena BRI merupakan bank pemerintah dan dana nasabah dijamin pemerintah. Selain itu, BRI juga ada di mana-mana hingga ke pelosok negeri.

Pada undian Simpedes periode II tahun 2019 ini, BRI Cabang Lancang Kuning menyiapkan hadiah dia antaranya hadiah grand prize berupa mobil Honda BR-V S MT diraih M Anshar (BRI Unit Sudirman), hadiah utama 1 berupa 2 unit motor Honda  New PCX CBS diraih .

Hartati (BRI Unit Rumbai) dan Rahmaini (BRI Unit Marpoyan), hadiah utama 2 berupa 2 unit motor Yamaha Lexi VVA SSS diraih Irwan Kumala Ginting (Unit Pasar Kodim) dan Rumia Manurung (Unit Marpoyan), hadiah utama III berupa 2 unit motor Honda  New Vario 125 CBS diraih Alambidu (Unit Marpoyan) dan Kartika Egreta Pasar (Unit Marpoyan).(hen/rls)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook