Bank Danamon Adi Sucipto Panam Pekanbaru Dibobol Maling

Ekonomi-Bisnis | Kamis, 03 Mei 2012 - 15:15 WIB

Riau Pos Online-Bank Danamon di Jalan Adi Sucipto Kelurahan Sidomulyo Kecamatan Tampan Panam Pekanbaru dibobol lima kawanan maling Kamis dinihari (3/5) sekitar pukul 03.20 WIB. Uang dalam brankas di lantai satu bank tersebut berisi sekitar Rp200 juta diperkirakan raib.

Saat ini jajaran Polsek Tampan dan Polresta Pekanbaru sedang melakukan penyelidikan dan belum bisa memastikan berapa kerugian. Dalam pengamatan Riau Pon Online Kamis pagi tadi (3/5) di TKP, kawanan maling ini diperkirakan masuk dari pintu belakang. Pintu belakang yang terbuat dari terali besi dibobol dengan cara menggunakan las karbit.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Gedung dua lantai ini malam tadi sepi penjagaan. Dari pengataman CCTV Bank Danamon Panam ini, polisi memperkirakan pelakunya lima orang dengan ciri-ciri tubuh agak kurus, memakai tutup kepala sehingga wajah tak kelihatan. Aksi ini begitu lancar, karena di belakang ruko ini semak cukup tinggi setinggi pinggang orang dewasa.

Brankas yang ada di lantai satu mereka bobol dengan las karbit sehingga brankas nampak berlubang sebesar kepalan tangan orang dewasa. Kapolresta Pekanbaru Kombes Pol R Adang Ginanjar yang dikonfirmasi wartawan menegaskan aparat polisi masih melakukan penyelidikan dan sedang mendalami berapa kerugian bank tersebut. Saat ini tim Buser Polresta Pekanbaru dan Polsek Tampan sedang memburu pelaku.

Usai melancarkan aksinya ini, pelaku meninggalkan barang bukti berupa martil besar dan kecil serta linggis tiga meter dari belakang ruko bank tersebut. Diketahuinya bobol brankas ini setelah para pegawai datang pada Kamis pagi tadi (3/5) pukul 07.15 WIB untuk masuk kerja. Setelah karyawan Bank Danamon masuk ke dalam kantornya, mereka kaget ruangan sudah acak berserakan. Akhirnya kasus ini dilaporkan ke Polsek Tampan dan Polresta Pekanbaru. Beberapa menit usai dilaporkan itu tim Buser Polsek Tampan dan Tim Identifikasi Polresta Pekanbaru tiba di TKP dan kini sedang mengembangkan penyelidikan.(azf)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook