PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - PT Bank Riau Kepri Kantor Cabang Pembantu Syariah Panam dan SDN 184 Kecamatan Tampan, Pekanbaru, Senin (30/11), melakukan penandatanganan kerja sama tentang pengelolaan Tabungan Simpanan Pelajar iB (Simpel iB). Penandatanganan kerja sama itu di lakukan Pemimpin Cabang Pembantu (Pincapem) Syariah Panam PT Bank Riau Kepri, TM Husni Kholil SE Ak ME CA bersama Kepala SDN 184 Tampan Kota Pekanbaru Hj Elviera SPd di halaman SDN 184 Jalan HR Soebrantas Komplek Perumahan Putri Tujuh.
Dalam kesempatan tersebut, Kepala SDN 184 Kota Pekanbaru, Hj Elviera SPd mengucapkan terima kasih atas kerja sama tersebut. Karena merupakan salah satu penunjang program pemerintah Kota Pekanbaru, salah satunya menggalakan budaya menabung sejak dini.
Sementara Pincapem Syariah Panam PT Bank Riau Kepri TM Husni Kholil SE Ak ME CA mengatakan, kerja sama ini merupakan upaya BRK merealisasikan inklusi keuangan kepada generasi muda, khususnya pelajar sekolah dasar dan menengah agar para generasi muda ini dapat berperan serta dalam pembangunan Indonesia dan berpesan kepada para peserta didik agar merubah mindset berbelanjalah dari uang sisa menabung, bukan sebaliknya.
Saat ini data statistik menunjukkan bahwa jumlah pelajar SD hingga SMA mencapai 20 persen dari total populasi Indonesia. Maka budaya menabung sejak dini ini harus diimplementasikan dalam bentuk Tabungan Simpel iB yang memang khusus ditujukan kepada para peserta didik mulai dari jenjang PAUD hingga sekolah dan Pesantren. Tabungan Simpel iB ini memiliki karakteristik dan fitur yang telah dsesuaikan dengan para pelajar. Antara lain, setoran awal yang ringan, bebas biaya administrasi bulanan dan minimum setoran yang terjangkau. Husni menambahkan melalui program tabungan Simpel iB ini, BRK berharap dapat mendorong kenaikan simpanan dalam bentuk dana murah.(eko)