SMARTPHONE

Tak Sabar Ingin Beli Iphone 15 dari Luar Negeri, Segini Biaya Pajak Bawa Masuknya

Ekonomi-Bisnis | Senin, 02 Oktober 2023 - 15:16 WIB

Tak Sabar Ingin Beli Iphone 15 dari Luar Negeri, Segini Biaya Pajak Bawa Masuknya
IPHONE 15 (INTERNET)

JAKARTA (RIAUPOS.CO) - Seorang youtuber pemilik channel GadgetIn yang terkenal atas konten review gadget, membagikan berapa harga yang harus dibayarkan untuk membawa masuk Iphone 15 pro.

David membeli dua buah Iphone 15 yaitu Iphone 15 Pro dan Iphone 15 Plus dari Singapore yang kemudian dibawa ke Indonesia. Kedua barang itu ternyata dikenakan pajak dan cukai yang cukup tinggi.


Dari postingan di instagramnya @gadgetins, David pun menunjukkan slip pajak bea cukai atas dua buah Iphone 15 yaitu Iphone 15 Pro 1TB, dan Iphone 15 Plus 256GB.

Baca Juga: Update iOS 17.1 Beta untuk iPhone, Sharing Data dengan AirDrop Bisa Berjauhan

Nominal pajak bea cukai untuk Iphone 15 Pro 1TB adalah 5,8 juta. Tepatnya, Rp. 5.892.000. Sementara pajak untuk Iphone 15 Plus 256GB adalah Rp. 3.021.000.

Dalam postingan tersebut juga ditampilkan rincian dari jumlah keseluruhan pajak. Yang terdiri dari bea masuk sebesar Rp. 1.780.000, PPN impor sebesar Rp. 2.154.000, dan PPh atau pajak penghasilan Pasal 22 sebesar Rp. 1.958.000.

Meskipun demikian, David tidak mengeluh atas tingginya biaya yang harus dia keluarkan. Dirinya mengaku sudah mengetahui dan sudah siap akan hal tersebut.

Baca Juga: Ini Perbandingan Kinerja GPU Samsung Galaxy S23 Ultra dengan iPhone 15 Pro Max, Siapa Lebih Unggul?

David juga menambahkan bahwa proses yang dilalui selama mengurus pajak untuk membawa dua bongkan Iphone 15 terbilang simple.

“Kenapa masih bisa senyum? Karena udah tau aturannya dari awal. Udah siap. Prosesnya juga simpel,” tulisnya dalam caption.

Meskipun, di awal David sempat bercanda bahwa harga pajak untuk satu Iphone 15 bisa dipakai untuk membeli handphone mid range bagus.

“Berani beli Hp dari luar negeri, berani bayar pajak impornya juga,” lanjutnya.   

Sebelumnya, David telah mengunggah video review untuk Iphone 15 Pro dan 15 Plus melalui kanal youtube-nya pada (23/9).

Video itu direkam di Singapura, saat dirinya baru saja membeli kedua Iphone barunya. Pada videonya, David telah menyinggung sedikit tentang bea cukai jika ingin membawa pulang produk Apple tersebut dari Singapura.

“Coba main kesini, siapa tau pulang-pulang juga bungkus Iphone 15. Tapi pas di bandara kena bea cukai juga. Nanti itu cerita lain lagi,” ungkapnya disertai kekehan.

Saat me-review Iphone barunya, David juga mengungkapkan harga yang ia beli di Singapura, yang kalau dirupiahkan, mencapai 17 juta. Namun harga ini belum tentu sama dengan harga Iphone 15 yang akan dijual di Indonesia.

Baca Juga: YouTuber Ini Buktikan Dibandingkan Varian Pro, IPhone 15 Pro Max Ternyata Lebih Gampang Rusak

“Jadi satu tujuh setengah (17,5 juta). Itu harga resmi Singapura ya. Kalau di Indonesia ngga tau mungkin nambah sekitar dua atau tiga juta itung-itung buat bayar bea cukai juga, dan garansi resmi di Indonesia. Jadi kita tunggu aja harga resminya kaya gimana,” terangnya.

Selain sebagai profesi, youtuber ini juga memang menyukai dunia teknologi. Itulah sebabnya dia selalu update dan tidak mau ketinggalan atas suatu gadget atau teknologi yang baru muncul.

David dikenal sebagai seorang reviewer gadget yang kontennya banyak disukai netizen. Hal ini disebabkan karena gaya David yang santai dan cara penyampaian informasi mudah diterima meski dalam dunia teknologi, ada banyak istilah yang jarang didengar oleh orang awam.

Selain itu, David juga memiliki ciri khas khas di opening videonya yang berbunyi: ‘hallo gais, David disini’. Hal ini yang mengundang rasa tertarik netizen atas kontennya.  

Sumber: Jawapos.com
Editor: E Sulaiman









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook