Servis Hyundai Diskon 20 Persen

Ekonomi-Bisnis | Kamis, 01 Agustus 2013 - 02:29 WIB

Servis Hyundai Diskon 20 Persen
Mekanik Hyundai sibuk mereparasi mobil konsumen yang datang servis ke showroom di Jalan Tuanku Tambusai, Pekanbaru. Foto: Hendrawan/riau pos

PEKANBARU (RP) - Jelang mudik hari raya tahun ini, Hyundai memberikan kemudahan dan kenyamanan bagi konsumen setia Pekanbaru dengan mengadakan program promo smart service. Pada program khusus yang diselenggarakan hingga jelang Idul Fitri tahun ini, pemilik mobil Hyundai akan mendapat diskon 20 persen. Program ini berlaku di bengkel resmi Hyundai yang hadir di Jalan Tuanku Tambusai (Nangka) Pekanbaru.

Sales Supervisor PT Hyundai Mobil Indonesia Cabang Pekanbaru, Nurhadi, kepada Riau Pos mengatakan, program ini tidak hanya diskon biasa untuk memanjakan pelanggan saja, tetapi juga bagian dari upaya dan usaha Hyundai menjaga kenyamanan dan keselamatan para konsumen yang akan mudik atau memanfaatkan mobil Hyundai selama Idul Fitri nanti.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

“Salah satu tujuan dilaksanakannya program ini adalah agar konsumen Hyundai lebih nyaman saat menempuh perjalanan mudik karena kondisi kendaraan cukup baik dan siap dibawa jalan jauh. Kami memberikan kesempatan yang sangat terjangkau lewat smart service program yang memberikan diskon sebesar 20 persen ini,” ujar Nurhadi, Rabu (31/7).

Diterangkan Nurhadi, smart service program ini tidak hanya berlaku untuk jasa servis, namun juga berlaku untuk pembelian suku cadang. Program diskon servis ini, lanjut Nurhadi, berlaku bagi pelanggan setia yang melakukan perawatan di bengkel resmi Hyundai Jalan Tuanku Tambusai  Pekanbaru mulai dari rentang waktu 15 Juli 2013 sampai dengan 15 Agustus 2013.

“Kalau nanti usai mudik ada masalah, promo ini masih bisa dimanfaatkan,” ungkap Nurhadi. Bagi pengguna Hyundai yang ingin aman dan nyaman saat mudik, maka pastikan untuk dapat memanfaatkan kesempatan emas ini dengan mengunjungi showroom dan bengkel Hyundai di Jalan Tuanku Tambusai Pekanbaru.(end)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook