OTOMOTIF

Mitsubishi Lancer dengan Wajah Baru Segera Meluncur?

Ekonomi-Bisnis | Rabu, 01 April 2020 - 14:00 WIB

Mitsubishi Lancer dengan Wajah Baru Segera Meluncur?
ILUSTRASI

JAKARTA (RIAUPOS.CO) - Masih ingat dengan mobil sedan besutan Mitsubishi yang sempat digandrungi di Indonesia? Ya, Mitsubishi Lancer jawabannya. Seperti diketahui sedan yang menjadi andalan pabrikan Jepang ini digadang-gadang akan muncul kembali setelah mati suri cukup lama.

Kabarnya Mitsubishi Motors sedang menyiapkan kemunculan Lancer kembali yang akan hadir di negara Filipina. Seperti dilansir dari Autoindustriya, belum lama ini diketahui (18/3) pabrikan di Filipina telah mendaftarkan merek dagang Mitsubishi Lancer ke lembaga terkait setempat


Akan tetapi terkait hal ini masih menjadi tanda tanya Mitsubishi Lancer seperti apa yang nantinya akan dimunculkan. Pasalnya badan yang mengusrusi merek dagang tersebut tidak memiliki masa kedaluwarsa, ini yang membuat pertanyaan.

Seperti diketahui, kalau eksistensi Lancer telah terjawab pada 2015 lalu oleh CEO Mitsubishi Motors yang saat itu dijabat Osamu Masuko. Saat itu Osamu mengatakan tidak ada generasi penerus sedan Lancer.

Hampir setahun berselang informasi Mitsubishi Lancer berhenti produksi pada 2016, tersiar kabar kalau Mitsubishi Motors akan memunculkan kembali. Karena melihat kesuksesan bahasa desain produk terbarunya, Dynamic Shield. Sementara setelah itu pada 2017, Osamu mengakui ketertarikannya untuk menghadirkan mobil jenis sedan, meskipun tak ada rujukan kalimat pasti yang tertuju pada Lancer.

Belakangan ini ada informasi yang mengatakan kalau Mitsubishi Lancer akan menggunakan mesin yang digunakan pada Renault Megane RS, 2.000 cc turbocharger dengan tenaga 297 dk serta torsi 420 Nm. Serta menggunakan platform CMF-C/D F4, hasil pengembangan aliansi Renault, Nissan, dan Mitsubishi untuk kendaraan besar maupun menengah.

Di Tiongkok mobil ini masih dijual dengan nama Grand Lancer dimana tampilan depannya sudah menggunakan desain Dynamic Shield.

 

Sumber: Jawapos.com

Editor: E Sulaiman









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook