Ke Laut Pun Serbuan Vaksin Dilakukan

Dumai | Senin, 30 Agustus 2021 - 08:50 WIB

Ke Laut Pun Serbuan Vaksin Dilakukan
Vaksinator dari TNI AL saat mendatangi sejumlah nelayan dan pedagang apung di Perairan Dumai untuk di vaksinasi Covid-19, akhir pekan lalu. (LANAL DUMAI FOR RIAUPOS.CO)

DUMAI (RIAUPOS.CO) - Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Dumai terus  melaksanakan kegiatan serbuan vaksinasi di Balai Pengobatan Pangkalan TNI AL Dumai dan memberikan suntikan vaksinasi kepada 81 orang.

Tidak hanya itu, tim vaksinator Balai Pengobatan Lanal Dumai melanjutkan serbuan vaksin dengan menyisir perairan Dumai untuk memberikan suntikan vaksin langsung di tempat kepada nelayan dan pedagang apung di daerah pesisir Kota Dumai, Kamis (26/8).


Komandan Pangkalan TNI AL Dumai, Kolonel Laut (P) Himawan MM SMC melalui Paur Polum Lanal Dumai Letda Laut (K/W) dr Putri Yuniarti mengatakan, biasanya kegiatan serbuan vaksin untuk masyarakat maritim maupun umum dilaksanakan  di halaman Balai Pengobatan Lanal Dumai.

Berdasarkan data yang diperoleh masih banyak nelayan dan pedagang apung di perairan Dumai  belum tersasar vaksin Covid-19, kemungkinan dikarenakan para nelayan dan pedagang apung di daerah pesisir Kota Dumai memilih untuk melaut daripada mengantre untuk mendapatkan vaksinasi.

"Memastikan nelayan dan pedagang apung juga divaksinasi, tim vaksinator bersama Babinpotmar Lanal Dumai turun langsung ke laut mendatangi para nelayan dan pedagang apung di daerah pesisir untuk memberikan suntikan vaksinasi di tempat," ujarnya.

Salah seorang masyarakat nelayan pesisir, Herman atau Wak Oleng mengatakan,  sangat berterima kasih  kepada TNI AL yang telah memperdulikan masyarakat nelayan maupun para pedagang apung.

"Kami bukan tidak mau vaksin, tapi kami  tidak sempat untuk antre menunggu giliran vaksin, sementara aku harus tetap bekerja agar perekonomian keluarga bisa terpenuhi," tuturnya.

Kepala Balai Pengobatan Pangkalan TNI AL Dumai Kapten Laut (K/W) Letty Noprita Amd Keb mengatakan, 12 orang tim vaksinator BP Lanal Dumai melaksanakan kegiatan serbuan vaksin di darat  dan di laut, dan total sebanyak 106 orang mendapatkan  suntikan vaksin jenis Sinovac Multidose, baik untuk tahap I maupun tahap II.

TNI AL Pangkalan TNI AL Dumai akan terus melaksanakan serbuan vaksin kepada masyarakat  yang belum tersasar vaksin Covid-19, dengan harapan program percepatan vaksinasi cepat tercapai.(mx12/rpg)

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook