SMPN 2 Raih Penghargaan SSK Paripurna Tingkat Provinsi

Dumai | Kamis, 10 Agustus 2023 - 10:22 WIB

SMPN 2 Raih Penghargaan SSK Paripurna Tingkat Provinsi
Kepala SMPN 2 Dumai Saidatun Syabibah menerima penghargaan yang diserahkan Asisten Pemerin­tahan dan Kesejahteraan Rakyat Setdaprov Riau Drs H Masrul Kasmy, Sabtu (5/8/2023). (RPG)

BAGIKAN



BACA JUGA


DUMAI (RIAUPOS.CO) - SMPN 2 Dumai menerima penghargaan sebagai terbaik pertama lomba sekolah siaga kependudukan (SSK) paripurna tingkat Provinsi Riau, dan terbaik pertama SSK paripurna tingkat Kota Dumai 2023.

 


Kepala SMP Negeri 2 Dumai Hj Saidatun Syabibah didampingi Wakil Kesiswaan Syofani Hasibuan, menerima dua penghargaan tersebut yang diserahkan oleh Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Setdaprov Riau Drs H Masrul Kasmy dan Wali Kota Dumai H Paisal, pada acara peringatan Hari Keluarga Nasional XXX tingkat Provinsi Riau yang dipusatkan di Kota Dumai, Sabtu (5/8) di Jalan HR Soebrantas depan Taman Bukit Gelanggang.

Hj Saidatun Syabibah menyampaikan rasa syukur dan bangga atas perolehan prestasi SMPN 2 Dumai sebagai SSK kategori paripurna di tingkat Kota Dumai dan tingkat Provinsi Riau. Penghargaan itu berawal dari ditunjuknya SMPN 2 untuk menjadi sekolah SSK di Kota Dumai, maka sekolah bergegas menyiapkan upaya mengikuti seleksi SSK paripurna tingkat Provinsi Riau.

Kemudian pihak sekolah melakukan persiapan berkas-berkas yang harus di-upload juga melengkapi persyaratan-persyaratan sebagai sekolah SSK Paripurna Provinsi Riau.

''Alhamdulillah, prestasi ini berkat kerja keras seluruh pihak sekolah bersama komite serta bimbingan dinas terkait, dalam memberikan arahan dengan terus berkoordinasi dalam melakukan pembinaan kepada peserta didik agar memiliki kesadaran tentang isu-isu kependudukan. Kami melakukan berbagai upaya melalui pengintegrasian kurikulum, dengan memasukkan materi kependudukan,’’ungkap Saidatun Syabibah.(rpg)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook